Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hilang Kontak, Kapal Bermuatan 50 Orang Ditemukan Terdampar

Kompas.com - 17/11/2013, 19:04 WIB
Kontributor Nias, Hendrik Yanto Halawa

Penulis

NIAS SELATAN, KOMPAS.com – KM Entinu Baru, kapal yang bermuatan 50 orang, ditemukan terdampar di sekitar Pulau Simuk.  Kapal  yang bertolak dari Pelabuhan Teluk Dalam ini dilaporkan hilang pada tengah malam pukul 00.10 wib, Minggu ( 17/11/2013), di perairan Kepulauan Tello, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara. 

KM Entinu Baru yang berangkat Sabtu (16/11/2013) pukul 11.00 seharusnya tiba di Pelabuhan Tello sekitar pukul 17.00 sore, namun hingga Minggu dini hari belum juga tiba.

Kepala Syahbandar Teluk Dalam Takem Harita, mengatakan, KM Entinu saat bertolak dari Pelabuhan Teluk Dalam dalam kondisi cuaca baik dan kapal sudah diperiksa.

Sementara Kepala Syahbandar Pulau Tello Darman Polem, yang dikonfirmasi via telepon seluler, menyebutkan, saat ini kapal sudah berada di Pelabuhan Pulau Tello.

"Kapal tersebut terdampar di Utara Pulau Tello dikarenakan kerusakan pada mesin juga di hantam Badai Barat Laut dan angin utara," ujarnya.

Terkait hal ini, dia menegaskan akan memberikan peringatan keras kepada pemilik kapal dan nakhodanya, agar  selalu memperhatikan kondisi kapal.

Sementara Kepala Pos SAR Nias Arotama Telaumbanua, menyampaikan semua penumpang dalam keadaan selamat. "Kapal KM Entinu Baru mengalami kerusakan mesin dan terdampar di Utara Pulau Pini,” jelasnya kepada Kompas.com.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com