Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PKB-Gerindra Jajaki Koalisi untuk Pilkada Jateng, Gus Yusuf: Cinta Lama Bersemi Kembali

Kompas.com - 22/05/2024, 22:56 WIB
Egadia Birru,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com – Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jawa Tengah (Jateng) menjajaki koalisi untuk Pilkada 2024 mendatang. Peluang kerja sama kedua partai politik itu terbuka lebar menilik sejarah dua pilkada Jateng sebelumnya.

Ketua DPD Gerindra Jateng, Sudaryono menyambangi Asrama Perguruan Islam (API) Tegalrejo, Kabupaten Magelang, pondok pesantren yang diasuh Ketua DPW PKB Jateng, KH Muhammad Yusuf Chudlori alias Gus Yusuf, Rabu (22/5/2024) malam.

Baca juga: Sempat Jadi Bupati Karanganyar Selama 26 Hari, Rober Christanto Maju Lagi di Pilkada

Sudaryono turut membawa kader Gerindra lain yang kompak mengenakan sarung. Begitu juga dengan Gus Yusuf yang menyambutnya bersama struktur DPW PKB Jateng.

Ketua DPW PKB Jateng, Gus Yusuf menyebut, pertemuan dengan Gerindra semacam wujud ‘cinta lama bersemi kembali’ alias CLBK. Sebab, pada Pilkada Jateng edisi 2018 dan 2013, kedua partai berkoalisi mengusung Sudirman Said-Ida Fauziyah dan Hadi Prabowo-Don Murdono.

“Pertemuan malam hari ini semacam CLBK. Gerindra adalah teman seperjuangan kami di Jawa Tengah,” jelasnya.

Gus Yusuf mengamini bahwa PKB dan Gerindra sedang menjajaki koalisi untuk Pilkada Jateng 2024. Namun, keputusan koalisi ini berada di tangan masing-masing parpol di pusat.

“Saya masih diamanahi oleh ketua umum (PKB) sebagai calon gubernur. Saya juga menghormati Mas Dar yang juga diperintahkan oleh DPP (sebagai calon gubernur). Keputusannya tentu di pusat,” paparnya.

Sementara itu Ketua DPD Gerindra Jateng, Sudaryono mengaku sedang melakukan penjajakan jelang Pilkada Jateng. 

“Arahan dari Pak Prabowo (Ketua Umum Gerindra), bahwa Gerindra bisa kerja sama dengan partai apa pun. Kami siap berunding dan menjajaki berbagai hal dalam menghadapi pilkada,” ujarnya.

Sementara itu,

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

Regional
Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Regional
4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

Regional
Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Regional
Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Regional
Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Regional
KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

Regional
Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Regional
Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Regional
Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Regional
Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Regional
'Long Weekend', Kunjungan Wisatawan di Magelang Naik 5 Kali Lipat

"Long Weekend", Kunjungan Wisatawan di Magelang Naik 5 Kali Lipat

Regional
Soal Pilkada Solo, Gusti Bhre: Masih Fokus Pura Mangkunegaran

Soal Pilkada Solo, Gusti Bhre: Masih Fokus Pura Mangkunegaran

Regional
Ayah yang Bunuh Anaknya di Banten Dikenal Sayang Keluarga

Ayah yang Bunuh Anaknya di Banten Dikenal Sayang Keluarga

Regional
ODGJ di Bima Kejar Polisi dengan Parang

ODGJ di Bima Kejar Polisi dengan Parang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com