Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tangisan Tersangka Perburuan Badak: Aku Tobat, Ibu...

Kompas.com - 29/04/2024, 18:36 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Polisi menangkap tiga tersangka perburuan badak Jawa di Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK) Kabupaten Pandeglang, Banten.

Ketiga orang itu, yakni Suhendi (32), pemburu; Yogi Purwadi (41), perantara pemburu dengan pembeli; serta Liem Hoo Kwan Willy (71), pembeli cula badak.

Saat dihadirkan dalam konferensi pers di Markas Kepolisian Daerah (Polda) Banten, Liem Hoo Kwan Willy sempat menangis.

Ini terjadi sewaktu Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum (Wadir Reskrimum) Polda Banten AKBP Dian Setyawan memaparkan peran Willy dalam kasus tersebut.

Dian mengatakan, Willy sempat berkukuh tak terlibat dalam kasus itu.

"Tapi kita punya bukti chat WhatsApp (pembelian cula) dan bukti slip transfer sebesar Rp 520 juta," ujarnya, Jumat (26/4/2024).

Baca juga: 2 Pembeli Cula Badak Taman Nasional Ujung Kulon Ditangkap


Willy yang sedari awal tertunduk, menjadi histeris.

"Biar aku mati, aku tobat, Ibu," ucapnya, dilansir dari Tribunnews.

Polisi lantas berusaha menenangkan Willy yang menangis. Petugas kemudian membawa Willy ke ruang Humas Polda Banten.

Dian menuturkan, tersangka Willy ditangkap pada 23 April 2024 di rumahnya di daerah Ancol, Jakarta.

Willy ternyata sempat melarikan diri ke China, lalu ke Surabaya pada 22 April 2024.

"Dia kelahiran Surabaya, tapi gak fasih berbahasa Indonesia karena dia sudah banyak tinggal di China. Dan kami belum tahu kegiatan yang bersangkutan di China," ungkapnya.

Adapun soal cula badak tersebut digunakan untuk apa, polisi belum mengetahui. Untuk itu, polisi akan memeriksa Willy lebih lanjut.

"Untuk mengorek informasi dari yang bersangkutan, kita masih melakukan rangkaian pendalaman," ungkapnya.

Baca juga: Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Mahakam Ulu Banjir Bandang, BPBD Baru Bisa Dirikan 1 Posko Pengungsian karena Akses Terputus

Mahakam Ulu Banjir Bandang, BPBD Baru Bisa Dirikan 1 Posko Pengungsian karena Akses Terputus

Regional
Mahakam Ulu Terendam Banjir: Ketinggian Air Capai 4 Meter, Ratusan Warga Mengungsi

Mahakam Ulu Terendam Banjir: Ketinggian Air Capai 4 Meter, Ratusan Warga Mengungsi

Regional
Baru Satu Minggu Dimakamkan, Makam Pemuda di Tarakan Dibongkar karena Ada Dugaan Penganiayaan

Baru Satu Minggu Dimakamkan, Makam Pemuda di Tarakan Dibongkar karena Ada Dugaan Penganiayaan

Regional
Nenek 65 Tahun di Sorong Diperkosa 5 Orang hingga Tewas, 1 Pelaku Ditangkap

Nenek 65 Tahun di Sorong Diperkosa 5 Orang hingga Tewas, 1 Pelaku Ditangkap

Regional
Bukit Kessapa, Tempat Bersejarah Penyebaran Ajaran Buddha yang Jadi Titik Awal Perjalanan Bhikku Thudong

Bukit Kessapa, Tempat Bersejarah Penyebaran Ajaran Buddha yang Jadi Titik Awal Perjalanan Bhikku Thudong

Regional
Lagi, 1 Anak di Gunungkidul Meninggal karena DBD, Total Ada 600 Kasus

Lagi, 1 Anak di Gunungkidul Meninggal karena DBD, Total Ada 600 Kasus

Regional
Mahakam Ulu Banjir Parah, Kantor Pemerintahan dan Mapolsek Terendam

Mahakam Ulu Banjir Parah, Kantor Pemerintahan dan Mapolsek Terendam

Regional
Banjir Rendam 37 Desa di Mahakam Hulu, BPBD: Terparah Sepanjang Sejarah

Banjir Rendam 37 Desa di Mahakam Hulu, BPBD: Terparah Sepanjang Sejarah

Regional
Dituntut 5 Tahun, Kades di Serang Banten Divonis Bebas Kasus Pemalsuan

Dituntut 5 Tahun, Kades di Serang Banten Divonis Bebas Kasus Pemalsuan

Regional
Beredar Surat Berkop DPRD Lebak Minta Loloskan 29 Anggota PPK Pilkada 2024

Beredar Surat Berkop DPRD Lebak Minta Loloskan 29 Anggota PPK Pilkada 2024

Regional
Lirik Lagu Sang Bumi Ruwa Jurai dan Arti, Lagu Daerah Lampung

Lirik Lagu Sang Bumi Ruwa Jurai dan Arti, Lagu Daerah Lampung

Regional
Paman dan Penasehat Maju Pilkada, Bobby: Itu Pilihan Masyarakat

Paman dan Penasehat Maju Pilkada, Bobby: Itu Pilihan Masyarakat

Regional
Cegah Bencana Susulan, Cuaca di Kaki Gunung Marapi Dimodifikasi

Cegah Bencana Susulan, Cuaca di Kaki Gunung Marapi Dimodifikasi

Regional
Teror Pencuri Spesialis Jok Motor di Masjid Semarang, Incar Korban saat Shalat

Teror Pencuri Spesialis Jok Motor di Masjid Semarang, Incar Korban saat Shalat

Regional
Pj Gubernur Banten Diberhentikan, Virgojanti Tak Lagi Jadi Plh Sekda

Pj Gubernur Banten Diberhentikan, Virgojanti Tak Lagi Jadi Plh Sekda

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com