Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Silaturahmi bersama Kepsek, Pj Walkot Pekanbaru Berkomitmen Tingkatkan Kesejahteraan Guru

Kompas.com - 01/04/2024, 10:45 WIB
Nethania Simanjuntak,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Wali Kota (Walkot) Pekanbaru Muflihun berkomitmen untuk memberikan atensi di dunia pendidikan.

"Kami berkomitmen, terutama dalam upaya peningkatan kualitas di Kota Pekanbaru," ujar Muflihun dalam keterangan persnya, Senin (1/3/2024).

Hal ini disampaikannya saat bersilaturahmi serta buka puasa bersama dengan kepala sekolah (kepsek) dari jenjang taman kanak-kanak (TK), sekolah dasar (SD), dan sekolah menengah pertama (SMP) di kediaman Walkot Pekanbaru, Minggu (31/3/2024).

Muflihun mengatakan bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Pekanbaru akan meningkatkan kesejahteraan guru serta berupaya untuk mengoptimalkan kondisi infrastruktur sekolah.

Baca juga: Pj Walkot Pekanbaru Luncurkan Mobil Layanan Cepat LPJU dan Bus TMP Gratis bagi ASN

"Pemkot Pekanbaru juga akan memberikan insentif bagi guru honorer, membantu pendidikan diniyah takmiliyah awaliyah (PDTA), serta pondok pesantren (ponpes)," tuturnya.

Terkait insentif, dia menambahkan, nantinya akan ada ribuan guru yang menerimanya. Hal ini merupakan salah satu bentuk komitmen Pemkot Pekanbaru dalam menyejahterakan tenaga pendidik.

“Pemkot Pekanbaru siap memberangkatkan insan pendidikan ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah umrah. Mereka yang punya kesempatan bisa ikut ibadah umrah tidak hanya guru TK hingga SMP,” ujar Muflihun.

Tak hanya itu, lanjut dia, Pemkot Pekanbaru pun akan mengapresiasi insan pendidikan yang berprestasi di sekolah. Hal ini juga menjadi salah satu kepedulian pemerintah kepada para guru.

Baca juga: Ramaikan Tradisi Petang Belimau, Pj Walkot Pekanbaru: Momen Sambut Ramadhan

Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru Abdul Jamal menyebut bahwa ratusan guru yang hadir dalam acara tersebut bisa berkomunikasi langsung dengan Pj Walkot Pekanbaru.

"Para guru sangat berterima kasih atas silaturahmi ini, mereka bisa berbincang langsung dengan Pak Wali Kota," ujar Abdul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

Regional
1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

Regional
Menyalakan 'Flare' Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Menyalakan "Flare" Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Regional
Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Regional
Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi 'Online' Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi "Online" Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Regional
Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Regional
Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Regional
Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Regional
Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Regional
'May Day', Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

"May Day", Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

Regional
Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Regional
Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Regional
Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Regional
Kesal 'Di-prank', Seorang Pemuda Aniaya Kakeknya

Kesal "Di-prank", Seorang Pemuda Aniaya Kakeknya

Regional
Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com