Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BERITA FOTO: Melihat Stadion Harapan Bangsa Banda Aceh yang Dibongkar untuk PON XXI

Kompas.com - 27/03/2024, 18:23 WIB
Teuku Muhammad Valdy Arief

Editor

KOMPAS.com-Sejumlah bagian dari Stadion Harapan Bangsa di Banda Aceh mulai dibongkar dalam rangka renovasi untuk digunakan dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI.

Bagian yang sudah dibongkar terdiri atas atap seng di sisi barat dan timur.

Lalu plafon dan dinding kaca stadion juga sudah dilepas.

Bagian yang akan menjadi titik utama renovasi berupa pembuatan lapangan rumput baru, pergantian tempat duduk menjadi single seat, atap, hingga bagian tampilan depan (fasad).

Pj Gubernur Aceh Bustami bersama KONI Pusat saat meninjau pembangunan venue pembukaan PON di stadion Harapan Bangsa Banda Aceh, Selasa (26/3/2024) EKO DENI SAPUTRA Pj Gubernur Aceh Bustami bersama KONI Pusat saat meninjau pembangunan venue pembukaan PON di stadion Harapan Bangsa Banda Aceh, Selasa (26/3/2024)

Suasana Stadion Harapan Bangsa di Banda Aceh yang sedang direnovasi untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional 2024, Selasa (26/3/2024).EKO DENI SAPUTRA Suasana Stadion Harapan Bangsa di Banda Aceh yang sedang direnovasi untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional 2024, Selasa (26/3/2024).

Perbaikan stadion yang bakal menjadi venue beberapa cabang olahraga itu dijadwalkan rampung pada Juli 2024.

Seremoni pembukaan PON XII juga bakal berlangsung di stadion tersebut.

Penjabat Gubernur Aceh Bustami Hamzah mengatakan, saat ini progres renovasi venue itu sudah mencapai 18 persen.

"Ketika saya lihat progresnya dari 13 jadi 18, saya sangat optimis. Dijanjikan akhir Juli, mungkin pertengahan Juli sudah selesai," kata Bustami saat meninjau perbaikan Stadion Harapan Bangsa, Rabu (27/3/2024), seperti dilansir Serambi Indonesia.

Pekerja memasang rangka atap dan pengecoran lapangan bola Stadion Harapan Bangsa saat renovasi dan pembangunan kembali untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Banda Aceh, Aceh, Selasa (26/3/2024). Pemerintah merenovasi dan membangunan kembali sebanyak 12 venue PON XXI di Aceh dengan anggaran senilai Rp556,78 miliar yang bersumber dari APBN tahun 2023-2024 dan progres fisik venue hingga saat ini baru mencapai 14,18 persen. ANTARA FOTO/Ampelsa/rwa.AMPELSA Pekerja memasang rangka atap dan pengecoran lapangan bola Stadion Harapan Bangsa saat renovasi dan pembangunan kembali untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Banda Aceh, Aceh, Selasa (26/3/2024). Pemerintah merenovasi dan membangunan kembali sebanyak 12 venue PON XXI di Aceh dengan anggaran senilai Rp556,78 miliar yang bersumber dari APBN tahun 2023-2024 dan progres fisik venue hingga saat ini baru mencapai 14,18 persen. ANTARA FOTO/Ampelsa/rwa.
Suasana Stadion Harapan Bangsa di Banda Aceh yang sedang direnovasi untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional 2024, Selasa (26/3/2024).EKO DENI SAPUTRA Suasana Stadion Harapan Bangsa di Banda Aceh yang sedang direnovasi untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional 2024, Selasa (26/3/2024).

Dalam stadion itu nantinya berlangsung perlombaan untuk cabang olahraga sepak bola, anggar, angkat beban, dan Hapkido.

Aceh mendapatkan bantuan biaya renovasi venue dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) sekitar Rp 1 triliun. Selain menggunakan APBN, renovasi sejumlah venue skala kecil menggunakan APBD Aceh.

Stadion Harapan Bangsa di Banda Aceh yang sedang direnovasi untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional 2024, Selasa (26/3/2024).EKO DENI SAPUTRA Stadion Harapan Bangsa di Banda Aceh yang sedang direnovasi untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional 2024, Selasa (26/3/2024).

Pekerja memasang rangka atap dan pengecoran lapangan bola Stadion Harapan Bangsa saat renovasi dan pembangunan kembali untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Banda Aceh, Aceh, Selasa (26/3/2024). Pemerintah merenovasi dan membangunan kembali sebanyak 12 venue PON XXI di Aceh dengan anggaran senilai Rp556,78 miliar yang bersumber dari APBN tahun 2023-2024 dan progres fisik venue hingga saat ini baru mencapai 14,18 persen. ANTARA FOTO/Ampelsa Pekerja memasang rangka atap dan pengecoran lapangan bola Stadion Harapan Bangsa saat renovasi dan pembangunan kembali untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Banda Aceh, Aceh, Selasa (26/3/2024). Pemerintah merenovasi dan membangunan kembali sebanyak 12 venue PON XXI di Aceh dengan anggaran senilai Rp556,78 miliar yang bersumber dari APBN tahun 2023-2024 dan progres fisik venue hingga saat ini baru mencapai 14,18 persen.
Selain Stadion Harapan Bangsa, renovasi sejumlah venue lain juga sedang berjalan, seperti renovasi Stadion Haji Dimurtala, Banda Aceh, dan renovasi lapangan pacuan kuda di Aceh Tengah.

Sebanyak 10 kabupaten dan kota di Aceh menjadi tempat pertandingan ragam cabang olahraga.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh Almuniza Kamal saat ikut meninjau renovasi Stadion Harapan Bangsa Aceh, Selasa (26/3/2024).EKO DENI SAPUTRA Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh Almuniza Kamal saat ikut meninjau renovasi Stadion Harapan Bangsa Aceh, Selasa (26/3/2024).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Regional
Kepala Bayi Terpisah Saat Proses Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Kepala Bayi Terpisah Saat Proses Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Regional
Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Regional
Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com