Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengintip Tradisi Nyadran di Karanggude Kulon Banyumas, Sembelih Kambing dan Doa Bersama

Kompas.com - 29/02/2024, 17:35 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

BANYUMAS, KOMPAS.com - Ratusan warga Desa Karanggude Kulon, Kecamatan Karanglewas, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, menggelar tradisi nyadran, Kamis (29/2/2024).

Acara digelar di kompleks pemakaman Syekh Murokhidin atau dikenal dengan nama Kabunan yang merupakan tokoh penyebar agama Islam di desa tersebut.

Acara diawali dengan doa bersama dan dilanjutkan dengan makan bersama.

Dalam acara itu, warga juga menyembelih tiga ekor kambing.

Baca juga: Nasib Arca Dewi Durga Mbah Kopek di Demak, Tanpa Pengakuan di Tengah Pemakaman


Tradisi turun-temurun

Koordinator acara Ahmad Subandi mengatakan, tradisi nyadran ini dilakukan secara turun-temurun setiap menjelang bulan suci Ramadhan, tepatnya pada hari Kamis Wage atau Kamis Manis.

"Pertama, ini sebagai ajang silaturahmi, sebab selama setahun ini kita disibukkan dengan kegiatan masing-masing sehingga jarang bertemu," kata Subandi di sela acara, Kamis.

Kedua, acara ini sebagai wujud rasa syukur kepada Allah yang telah memberikan limpahan kebaikan selama setahun terakhir ini.

"Ketiga, kenapa acara digelar di bulan Syakban atau Ruwah, tujuannya mendoakan roh atau arwah leluhur. Kami menyembelih kambing ini untuk sedekah, dibagikan kepada semua yang datang," ujar Subandi.

Baca juga: Menengok Tradisi Nyadran Seribu Ingkung Jelang Ramadhan di Gunungkidul

Sementara itu, Kepala Desa Karanggude Kulon, Sutarko mengatakan, acara ini juga diikuti warga dari luar desa.

"Ada warga desa lain juga datang ke sini, yang anak keturunan dari Desa Karanggude Kulon pasti datang," kata Sutarko.

Warga datang membawa makanan lengkap beserta lauk pauk.

Setelah doa bersama, makanan tersebut dibagikan kembali kepada warga.

"Acara ini sekaligus untuk melestarikan tradisi dan sejarah, makam ini sudah ada lebih dari 700 tahun yang lalu," pungkasnya.

Baca juga: Mengenal Tradisi Unggah-unggahan di Jawa Tengah untuk Menyambut Ramadan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Patroli Geng Motor di Jalan Protokol, Polisi Bubarkan Balap Liar

Patroli Geng Motor di Jalan Protokol, Polisi Bubarkan Balap Liar

Regional
Jalan Rusak, Seorang Wanita di Ketapang Melahirkan Dalam Perjalanan ke Rumah Sakit

Jalan Rusak, Seorang Wanita di Ketapang Melahirkan Dalam Perjalanan ke Rumah Sakit

Regional
Diduga Depresi Usai Bunuh Perempuan di Kamar Kos, Lansia Ini Gantung Diri di Pantai Kejora

Diduga Depresi Usai Bunuh Perempuan di Kamar Kos, Lansia Ini Gantung Diri di Pantai Kejora

Regional
Polisi Tangkap Pemuda Bawa Senjata Tajam saat Nongkrong di Solo

Polisi Tangkap Pemuda Bawa Senjata Tajam saat Nongkrong di Solo

Regional
Akui Tidak Punya Uang, Bernadus Ratu-Albertus Ben Bao Deklarasi Maju Pilkada Sikka dari Jalur Independen

Akui Tidak Punya Uang, Bernadus Ratu-Albertus Ben Bao Deklarasi Maju Pilkada Sikka dari Jalur Independen

Regional
3 Kader Demokrat Berebut Restu AHY di Pilkada Sumsel, Cik Ujang Klaim Sudah Kantongi Rekomendasi

3 Kader Demokrat Berebut Restu AHY di Pilkada Sumsel, Cik Ujang Klaim Sudah Kantongi Rekomendasi

Regional
Eks Komisioner KPU Konsultasi Calon Independen Pilkada Magelang

Eks Komisioner KPU Konsultasi Calon Independen Pilkada Magelang

Regional
Setelah Gerindra, Rektor Unsa Daftar Maju Pilkada ke PSI

Setelah Gerindra, Rektor Unsa Daftar Maju Pilkada ke PSI

Regional
Terima Pendaftaran Pilkada Manokwari, PDI-P: Kami Tak Koalisi dengan PKS

Terima Pendaftaran Pilkada Manokwari, PDI-P: Kami Tak Koalisi dengan PKS

Regional
Sepasang Calon Perseorangan Mendaftar di Pilkada Pangkalpinang

Sepasang Calon Perseorangan Mendaftar di Pilkada Pangkalpinang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com