Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buruh Minta Rp 5,1 Juta dan Pengusaha Usulkan Rp 4,6 Juta, UMK Batam 2024 Belum Diputuskan

Kompas.com - 24/11/2023, 15:29 WIB
Hadi Maulana,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com–Upah Minimum Kota (UMK) Batam, Kepulauan Riau, 2024 belum ditetapkan. 

Dinas Tenaga Kerja Batam menyatakan, sampai saat ini baru menerima usulan dari sejumlah pihak soal besaran kenaikannya. 

Federasi Serikat Pekerja Logam, Elektronik, dan Mesin Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (FSP LEM SPSI) Batam disebut mengajukan kenaikan upah minimum 8,89 persen menjadi Rp 4.900.529.

 

“Angka itu dilihat dari besaran UMK Batam di tahun 2023 sebesar Rp 4.500.440, dikalikan dengan pertumbuhan ekonomi Batam 6,84 persen dan ditambah dengan inflasi Provinsi Kepri pada September 2023 sebesar 2,05 persen,” kata Kepala Dinas Tenaga Kerja Batam Rudi Sakyakirti di kantornya, Jumat (24/11/2023).

Baca juga: Bukan 1 Minggu, Estimasi Perbaikan Jalan Ambles di Batam 1,5 Bulan

Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Batam disebut mengusulkan kenaikan 15 persen, sehingga UMK Batam 2024 jadi Rp 5.175. 506. 

"Selain itu FSPMI juga meminta besaran kenaikan UDUM terhadap pekerja di atas satu tahun sebesar 15 persen hingga 19 persen dari upah para pekerja saat ini,” ungkap Rudi.

“Intinya dari pihak FSPMI menolak penghitungan besaran kenaikan UMK yang tertuang dalam PP 51 Tahun 2023 tentang Pengupahan, sebab usulan dari FSPMI dilakukan berdasarkan pertimbangan penghitungan Kehidupan Hidup Layak (KHL) setelah melakukan survey di 6 pasar yang ada di Batam,” jelas Rudi.

Sementara usulan dari pengusaha angka kenaikan UMK Batam 2024 di angka Rp 4.623.482.

Baca juga: UMP Kepri 2024 Rp 3.402.492, Naik 3,76 Persen

Besaran itu mengacu formula yang tertuang pada PP 51 Tahun 2023 dengan memakai nilai indeks alfa 0.14.

“Jadi dari pengusaha mengusulkan kenaikan sebesar 2,73 persen atau senilai Rp 123.042, sehingga UMK Batam 2024 menjadi Rp 4.623.482,” terang Rudi.

“Sementara itu, dari unsur pemerintah dan akademisi mengusulkan kenaikan UMK Batam tetap mengacu tetap mengacu pada formula PP 51 Tahun 2023,” tambah Rudi.

Baca juga: 4 Jam Hujan Guyur Batam, Jalan Ambles, Akses Sekupang-Nagoya Lumpuh

Lebih jauh, Rudi menjelaskan, tidak saja mengusulkan angka UMK Batam 2024, FSP LEM SPSI Batam juga mengusulkan untuk pekerja di atas 1 tahun, kenaikan UMK 2024 sebesar 11,45 persen dari UMK tahun lalu.

“Nilainya itu menggunakan upah diatas upah minimum (UDUM) Batam 2024 sebesar 8,89 persen ditambah selisih dari amar putusan Mahkamah Agung Nomor 75/K/TUN/2022 sebesar 2,56,” pungkas Rudi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER NUSANTARA] ASN Disdukcapil Nunukan Diduga Lecehkan Pemohon KTP | Perampokan Disertai Pembunuhan di Garut

[POPULER NUSANTARA] ASN Disdukcapil Nunukan Diduga Lecehkan Pemohon KTP | Perampokan Disertai Pembunuhan di Garut

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Pj Bupati Lombok Barat Imbau Warga Tak Sebarkan Video Penyerangan

Pj Bupati Lombok Barat Imbau Warga Tak Sebarkan Video Penyerangan

Regional
Rem Blong, Truk Molen Tabrak Mobil dan Rumah di Ungaran

Rem Blong, Truk Molen Tabrak Mobil dan Rumah di Ungaran

Regional
Pernah Bunuh Pencuri Kambing dan Dipenjara, Muhyani Kembali Kecurian

Pernah Bunuh Pencuri Kambing dan Dipenjara, Muhyani Kembali Kecurian

Regional
431 Calon Haji Kota Tangerang Berangkat ke Tanah Suci, Pj Walkot: Utamakan Ibadah dan Jalani Sepenuh Hati

431 Calon Haji Kota Tangerang Berangkat ke Tanah Suci, Pj Walkot: Utamakan Ibadah dan Jalani Sepenuh Hati

Regional
Buntut Penyerangan di Lombok Barat, Keluarga Korban Lapor ke Polda NTB

Buntut Penyerangan di Lombok Barat, Keluarga Korban Lapor ke Polda NTB

Regional
Anak di Rohil Selamat Usai Minum Kopi Beracun Pemberian Ibu Tiri

Anak di Rohil Selamat Usai Minum Kopi Beracun Pemberian Ibu Tiri

Regional
Mendaftar ke 6 Partai, Wakil Walkot Padang Ekos Albar Maju Pilkada Padang

Mendaftar ke 6 Partai, Wakil Walkot Padang Ekos Albar Maju Pilkada Padang

Regional
Tanggapan BBKSDA Riau soal Pekerja Tewas Diterkam Harimau Sumatera

Tanggapan BBKSDA Riau soal Pekerja Tewas Diterkam Harimau Sumatera

Regional
Baru Kelas 6 SD, Bocah di Jambi Punya Tinggi 2 Meter

Baru Kelas 6 SD, Bocah di Jambi Punya Tinggi 2 Meter

Regional
Bocah SMP di Garut Saksikan Sang Ibu Dibunuh Perampok di Kamar Mandi, Tangannya Sempat Diikat

Bocah SMP di Garut Saksikan Sang Ibu Dibunuh Perampok di Kamar Mandi, Tangannya Sempat Diikat

Regional
Isi Surat Wasiat di Dekat Jasad Bayi Dalam 'Paper Bag' di Bali, Ada Uang Rp 1 Juta untuk Pemakaman

Isi Surat Wasiat di Dekat Jasad Bayi Dalam "Paper Bag" di Bali, Ada Uang Rp 1 Juta untuk Pemakaman

Regional
Warga Tembalang dan Candisari Deklarasikan Dukungan kepada Mbak Ita untuk Maju Pilwakot Semarang 2024

Warga Tembalang dan Candisari Deklarasikan Dukungan kepada Mbak Ita untuk Maju Pilwakot Semarang 2024

Regional
Dipolisikan Rektor Unri karena Kritik UKT, Khariq: Saya Tetap Berjuang meski Dipenjara

Dipolisikan Rektor Unri karena Kritik UKT, Khariq: Saya Tetap Berjuang meski Dipenjara

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com