Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harimau Sumatera Muncul di Jalan Raya Siak, Diduga Intai Sapi Warga

Kompas.com - 22/10/2023, 11:12 WIB
Idon Tanjung,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Seekor harimau Sumatera atau panthera tigris sumatrae muncul di jalan, di Kecamatan Pusako, Kabupaten Siak, Riau.

Momen langka itu direkam oleh warga yang melintas menggunakan mobil dan viral di media sosial.

Dalam video yang diunggah instagram @kabarpekanbaru, pengendara mobil itu terlihat berhenti untuk merekam si raja rimba tersebut.

Baca juga: Harimau Mangsa Sapi, Kamera Pengawas Dipasang di Permukiman Warga

Harimau awalnya berjalan di pinggir jalan. Kemudian harimau tersebut menyeberang jalan.

Terkait kemunculan harimau Smatera ini, tim Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) melalui Resort Siak, turun ke lokasi pada Sabtu (21/10/2023).

Kepala BBKSDA Riau, Genman Suhefti Hasibuan mengatakan, lokasi harimau itu muncul berada di areal hutan tanaman industri (HTI) PT. Arara Abadi.

"Tim Resort Siak berkordinasi dengan pihak sekuriti perusahaan yang berjaga untuk menanyakan perihal video rekaman harimau tersebut. Sekuriti membenarkan adanya kemunculan harimau di areal konsesi HTI di KM 14," kata Genman dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Minggu (22/10/2023).

Genman menyebut, lokasi kemunculan harimau itu merupakan habitat alaminya, yang masih satu hamparan dengan kawasan Taman Nasional (TN) Zamrud Siak.

Tim BBKSDA Riau kemudian mengambil langkah untuk memasang satu unit kamera trap untuk memantau harimau tersebut.

Genman mengatakan, kemunculan harimau itu diduga sedang mengintai sapi milik warga yang digembalakan dan berkeliaran di kawasan HTI.

"Berdasarkan data kita, di lokasi itu memang pernah ada sapi yang dimangsa harimau Sumatera," ungkap Genman.

Untuk itu, pihaknya mengimbau kepada warga atau pekerja perusahaan untuk berhati-hati saat beraktivitas.

"Warga atau pekerja kami imbau agar tidak beraktivitas seorang diri di sekitar lokasi kemunculan harimau tersebut," tambah Genman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

ASN Disdukcapil Nunukan Tersangka Pelecehan Seksual Tak Ditahan

ASN Disdukcapil Nunukan Tersangka Pelecehan Seksual Tak Ditahan

Regional
Kirab Waisak Candi Mendut-Borobudur, Ribuan Umat Buddha Padati Jalanan

Kirab Waisak Candi Mendut-Borobudur, Ribuan Umat Buddha Padati Jalanan

Regional
Terungkap Motif Pembantu Bunuh Majikan di Lembang, Dendam dan Ingin Kuasai Harta Korban

Terungkap Motif Pembantu Bunuh Majikan di Lembang, Dendam dan Ingin Kuasai Harta Korban

Regional
Pengungsi Rohingya dari Perairan Malaysia Mendarat di Langkat, Warga Menolak

Pengungsi Rohingya dari Perairan Malaysia Mendarat di Langkat, Warga Menolak

Regional
Kru Eksebisi WWF dari Korea Selatan Ditemukan Meninggal di Hotel Bali, Sempat Mengeluh Sesak

Kru Eksebisi WWF dari Korea Selatan Ditemukan Meninggal di Hotel Bali, Sempat Mengeluh Sesak

Regional
Ada Kirab Waisak, Jalur Mendut-Borobudur Ditutup, Peluang Cuan Tukang Ojek Dadakan

Ada Kirab Waisak, Jalur Mendut-Borobudur Ditutup, Peluang Cuan Tukang Ojek Dadakan

Regional
Buron 5 Tahun, Pembunuh Mayat Dalam Karung Ditangkap di Aceh Utara

Buron 5 Tahun, Pembunuh Mayat Dalam Karung Ditangkap di Aceh Utara

Regional
Nekat Melintas di Jembatan Muara Tembesi Batanghari, Kapal Tongkang Batu Bara Dilempar Bom Molotov

Nekat Melintas di Jembatan Muara Tembesi Batanghari, Kapal Tongkang Batu Bara Dilempar Bom Molotov

Regional
Pemkab Wonogiri Butuh Anggaran Rp 70 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Slogohimo

Pemkab Wonogiri Butuh Anggaran Rp 70 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Slogohimo

Regional
Pelajar MTs Disetrika Kakak Kelas, Kemenag Evaluasi Keamanan 'Boarding School' di Jateng

Pelajar MTs Disetrika Kakak Kelas, Kemenag Evaluasi Keamanan "Boarding School" di Jateng

Regional
Menilik 'Pilot Project' Rumah Apung di Demak, Digadang-gadang Jadi Solusi Banjir Rob

Menilik "Pilot Project" Rumah Apung di Demak, Digadang-gadang Jadi Solusi Banjir Rob

Regional
Kapal Roro Permata Lestari I Terbakar di Bengkalis

Kapal Roro Permata Lestari I Terbakar di Bengkalis

Regional
Tim Hotman Paris Tangani Kasus Nasifa yang Tewas Tanpa Busana di Kolam Galian

Tim Hotman Paris Tangani Kasus Nasifa yang Tewas Tanpa Busana di Kolam Galian

Regional
Banjir dan Longsor Kembali Terjang Luwu, 3 Kali dalam Bulan Ini

Banjir dan Longsor Kembali Terjang Luwu, 3 Kali dalam Bulan Ini

Regional
4 Wanita yang Viral Merokok dan Minum Miras di Mapolres Sikka NTT Minta Maaf

4 Wanita yang Viral Merokok dan Minum Miras di Mapolres Sikka NTT Minta Maaf

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com