Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Parkir "Ngepruk" Saat Pertandingan Piala Asia AFC U23 di Stadion Manahan, Ini Langkah Dishub Solo

Kompas.com - 13/09/2023, 12:51 WIB
Labib Zamani,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Dinas Perhubungan (Dishub) Solo, Jawa Tengah, bakal memanggil pengelola parkir terkait adanya laporan penarikan tarif melebihi ketentuan atau "ngepruk" pada pertandingan kualifikasi Piala Asia AFC U23 antara Indonesia vs Turkmenistan di Stadion Manahan Solo, Selasa (12/9/2023) malam.

Laporan tersebut disampaikan oleh salah satu pengguna akun Twitter @qodri_nugroho16.

Pemilik akun juga menandai akun Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Dinas Perhubungan Solo.

"mohon di tindak lanjuti mas @gibran_tweet @dishubsurakarta masalah parkir di area stadion mahanan pada pertandingan kualifikasi afc masak parkir motor 5rb mobil ada yang 25 rb di area gedung wanita," tulisnya, seperti dikutip Kompas.com, Rabu (13/9/2023).

Baca juga: Jelang Kedatangan Presiden Jokowi Nonton Indonesia vs Turkmenistan, Pengamanan Stadion Manahan Solo Ditingkatkan

Menanggapi laporan itu, Kepala UPTD Pengelolaan Parkir Dinas Perhubungan Solo, Haryono Nugroho mengatakan, dari awal pihaknya sudah mengarahkan parkir insidental selama penyelenggaraan pertandingan di Stadion Manahan Solo.

Untuk memastikan arahannya tersebut dilaksanakan pengelola parkir, pihaknya bersama dengan tim gabungan mengecek secara langsung ke lokasi.

"Ini kemarin sudah kami arahkan parkir dengan insidental semua. Saya cek lokasi dengan tim gabungan sudah jalan," kata Haryono.

Dia mengatakan, parkir insidental difungsikan ketika ada event.

Seperti sekaten, festival payung dan lain-lain. Adapun untuk tarif parkirnya Rp 3.000 bagi kendaraan roda dua dan Rp 5.000 bagi roda empat.

"Tarif (insidental) motor Rp 3.000, mobil Rp 5.000 sama dengan yang lokasi lain," ungkap dia.

Pihaknya menduga, penarikan tarif parkir melebihi ketentuan tersebut dilakukan setelah para petugas dan tim gabungan pergi meninggalkan lokasi.

Baca juga: Fenomena Tabrak Lari di Kota Solo, Kualitas CCTV Buruk Persulit Penyelidikan Polisi

"Apa pas ditinggal mulai dlewer lagi. Ini rencana Kamis mau kami panggil semua (pengelola parkir) akan kami tertibkan," terang dia.

Pihaknya mengancam akan mencabut permintaan izin insidental apabila terbukti menarik tarif melebihi ketentuan.

"Akan kami cabut permintaan izin insidentalnya (apabila melanggar)," terang dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Regional
Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Regional
Kepala Bayi Terpisah Saat Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Kepala Bayi Terpisah Saat Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Regional
Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Regional
Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com