Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polres Sikka Selidiki Penganiayaan terhadap Warga oleh Dua Anggota Brimob

Kompas.com - 12/09/2023, 15:14 WIB
Serafinus Sandi Hayon Jehadu,
Andi Hartik

Tim Redaksi

SIKKA, KOMPAS.com - Kepolisian Resor Sikka menyelidiki dugaan penganiayaan terhadap dua pemuda oleh dua anggota Brimob Batalyon B Pelopor Maumere, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Sikka AKP Nyoman Gede Arya Triadi Putra mengatakan, penyidik sedang menyiapkan administrasi penyelidikan untuk kasus tersebut.

Selanjutnya, pihaknya akan memanggil para saksi untuk diperiksa untuk mengungkap fakta atas dugaan penganiayaan itu.

"Kita lakukan pemeriksaan untuk dapat fakta penyelidikannya. Hari ini kita siapkan panggilan semua saksi," ujar Nyoman saat dihubungi, Selasa (12/9/2023).

Baca juga: 2 Anggota Brimob yang Diduga Aniaya Warga Dilaporkan ke Polres Sikka

Berharap diproses secara adil

Keluarga korban dugaan penganiayaan oleh anggota Brimob itu meminta agar pelaku diproses hukum secara adil.

Kedua korban dalam kasus itu yakni TNP (25) dan MR (23). Keduanya diduga dianiaya dua anggota brimob di jalan nasional Maumere-Larantuka, Desa Namangkewa, Kecamatan Kewapante, pada Minggu (10/9/2023) malam.

Baca juga: 2 Anggota Brimob Diduga Aniaya Warga Sikka hingga Babak Belur

Tomi Bataona, perwakilan keluarga, mengungkapkan, kasus tersebut telah dilaporkan ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Sikka pada Senin (11/9/2023).

"Kami sudah laporkan dugaan penganiayaan ini kemarin. Kami meminta agar terduga pelaku segera diproses hukum secara adil," ujar Tomi saat dihubungi, Selasa.

Pihak keluarga, lanjut Tomi, menyayangkan insiden penganiayaan tersebut.

Oleh sebab itu, keluarga juga meminta selain terduga pelaku diproses secara hukum pidana, juga diproses secara hukum internal kepolisian sesuai peraturan Kapolri Nomor 14 Tahun 2011 tentang Kode Etik Profesi Polri.

"Sehingga ada efek jera terhadap oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab. Sebagai seorang anggota Brimob harus memiliki jiwa kesatria yang humanis, menjadi pelindung dan pengayom masyarakat," katanya.

Tomi menambahkan, keluarga mempercayakan sepenuhnya proses kasus tersebut kepada pihak Polres Sikka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diduga Korupsi Anggaran Belanja BBM, Kepala Dinas Perumahan Rokan Hulu Ditahan

Diduga Korupsi Anggaran Belanja BBM, Kepala Dinas Perumahan Rokan Hulu Ditahan

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Tak Terima Adik Digosipkan Curi Celana Dalam, Pria di Musi Rawas Aniaya Tetangga

Tak Terima Adik Digosipkan Curi Celana Dalam, Pria di Musi Rawas Aniaya Tetangga

Regional
Saat Iriana Borong Produk Kerajinan Dekranas, Duduk Lesehan dan Habiskan Puluhan Juta Rupiah

Saat Iriana Borong Produk Kerajinan Dekranas, Duduk Lesehan dan Habiskan Puluhan Juta Rupiah

Regional
Polisi Selidiki Insiden Siswi SMA yang Jatuh dan Terseret Angkot di Bandung

Polisi Selidiki Insiden Siswi SMA yang Jatuh dan Terseret Angkot di Bandung

Regional
Golkar dan PKS Resmi Berkoalisi untuk Pilkada Semarang 2024

Golkar dan PKS Resmi Berkoalisi untuk Pilkada Semarang 2024

Regional
Pria di Bima Ditangkap karena Oplos Elpiji, Raup Rp 55.000 Per Tabung

Pria di Bima Ditangkap karena Oplos Elpiji, Raup Rp 55.000 Per Tabung

Regional
Diduga Salah Gunakan Lahan Hutan Negara, Anak Bupati Solok Selatan Diperiksa 3,5 Jam

Diduga Salah Gunakan Lahan Hutan Negara, Anak Bupati Solok Selatan Diperiksa 3,5 Jam

Regional
Pj Gubernur Kalbar: Penjabat Kepala Daerah yang Maju Pilkada Harus Mundur

Pj Gubernur Kalbar: Penjabat Kepala Daerah yang Maju Pilkada Harus Mundur

Regional
Wakili Maluku Utara, TP PKK Pulau Taliabu Ikuti Sejumlah Lomba di HGK PKK Ke-52 di Solo

Wakili Maluku Utara, TP PKK Pulau Taliabu Ikuti Sejumlah Lomba di HGK PKK Ke-52 di Solo

Regional
Polda Tetapkan 2 Tersangka Baru Kasus Dugaan Pemalsuan Dokumen CPNS di Pemprov Papua Barat

Polda Tetapkan 2 Tersangka Baru Kasus Dugaan Pemalsuan Dokumen CPNS di Pemprov Papua Barat

Regional
Maju Pilkada Kota Tual, Kabid Humas Polda Maluku Daftar Penjaringan 5 Parpol

Maju Pilkada Kota Tual, Kabid Humas Polda Maluku Daftar Penjaringan 5 Parpol

Regional
43 Biksu Thudong Asal Thailand Mulai Berjalan Kaki dari Semarang ke Candi Borobudur

43 Biksu Thudong Asal Thailand Mulai Berjalan Kaki dari Semarang ke Candi Borobudur

Regional
PDAM Sebut Air Baku Sungai Bengawan Solo Masih Bisa Diolah meski Tercemar

PDAM Sebut Air Baku Sungai Bengawan Solo Masih Bisa Diolah meski Tercemar

Regional
Gunung Ile Lewotolok Meletus, Pesawat Wings Air Gagal Mendarat

Gunung Ile Lewotolok Meletus, Pesawat Wings Air Gagal Mendarat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com