Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Findriani, Penyandang Disabilitas di NTT, Lumpuh sejak Lahir dan Butuh Kursi Roda

Kompas.com - 04/08/2023, 06:14 WIB
Markus Makur,
Andi Hartik

Tim Redaksi

BORONG, KOMPAS.com – Findriani (18), anak penyandang disabilitas di Dusun Kempo, Desa Compang Tenda, Kecamatan Borong, Manggarai Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), menderita lumpuh sejak lahir.

Findriani yang merupakan anak keempat dari pasangan Nabor Nggo dan Regina Reni, kini hanya terbaring kaku di tempat tidur miliknya yang berukuran lebar 120 sentimeter dan panjang 2 meter.

Findriani lahir pada 16 Juli 2005. Sejak saat itu, ia tidak bisa beraktivitas layaknya seperti teman-teman seusianya.

Baca juga: Pertandingan Futsal di NTT Berakhir Ricuh, 1 Tewas, 1 Terluka Parah

Untuk makan, mandi dan membersihkan tubuhnya, Findriani harus dibantu oleh kedua orangtuanya. Begitu pula saat ia hendak buang air besar dan kecil, Findriani harus digotong oleh kedua orangtuanya ke toilet.

"Anak kami yang keenam ini lumpuh sejak lahir. Saat ini ia berusia 18 tahun. Dia tidak bisa berbuat apa," kata ayah Findriani, Nabor Nggo, kepada Kompas.com saat dihubungi melalui sambungan telepon selulernya, Kamis (3/8/2023).

Baca juga: Pejabat Pemprov NTT Ditahan Usai Jadi Tersangka Dugaan Korupsi Pemanfaatan Aset di Labuan Bajo

Nggo menuturkan, sejak lahir Findriani sudah menderita sakit lumpuh. Sejak saat itu, ia bersama istrinya terus merawat dan menjaga Findriani dengan penuh kasih sayang.

"Saya dan istri setiap kali mau ke kebun harus bergantian untuk menjaga. Kalau saya yang ke kebun, terpaksa istri saya yang menjaga. Begitu pun sebaliknya, kalau istri saya yang ke kebun terpaksa saya yang harus menjaga dia di rumah", ungkapnya.

Nggo berharap anaknya bisa diperhatikan oleh orang-orang yang punya kepedulian, yaitu dengan cara memberikan kursi rodah dan bantuan lainnya.

"Kami sangat membutuhkan bantuan dari orang-orang baik. Anak kami butuh kursi roda. Semoga keluhan ini bisa didengar," ujarnya.

Sementara Regina Reni, ibu Findriani, hanya bisa berdoa dan berpasrah kepada Tuhan agar anaknya mendapatkan sentuhan kepedulian dari Pemkab Manggarai Timur.

"Saya hanya bisa berdoa semoga Pemkab Manggarai Timur bisa memperhatikan kondisi Findriani dengan baik," pintah Regina Reni dengan wajah yang sedih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Regional
Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Regional
Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Regional
Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Regional
2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

Regional
Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Regional
Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Regional
Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Regional
Mengenal Tugu Perdamaian Sampit, Lambang Perdamaian setelah Konflik Sampit 2001

Mengenal Tugu Perdamaian Sampit, Lambang Perdamaian setelah Konflik Sampit 2001

Regional
Gibran Mengaku Sudah Persiapkan Berlabuh ke Partai Politik

Gibran Mengaku Sudah Persiapkan Berlabuh ke Partai Politik

Regional
Hadiri Rapat Pleno Penetapan Kursi DPRD Solo, Gibran: Tak Sabar Terima Banyak Masukan

Hadiri Rapat Pleno Penetapan Kursi DPRD Solo, Gibran: Tak Sabar Terima Banyak Masukan

Regional
Presiden Jokowi Nikmati Singang dan Cumi Sirabage Saat Makan Siang di Sumbawa

Presiden Jokowi Nikmati Singang dan Cumi Sirabage Saat Makan Siang di Sumbawa

Regional
Petuah Jokowi Setelah Presiden-Wakil Presiden Dilantik, Gibran: Langsung Kerja, Kerja

Petuah Jokowi Setelah Presiden-Wakil Presiden Dilantik, Gibran: Langsung Kerja, Kerja

Regional
Curiga Selingkuh dengan Alasan ke Pasar, Suami Bacok Istri di Lampung

Curiga Selingkuh dengan Alasan ke Pasar, Suami Bacok Istri di Lampung

Regional
300 Kg Ganja Disembunyikan di Perbukitan Aceh, 1 Kurir Ditangkap

300 Kg Ganja Disembunyikan di Perbukitan Aceh, 1 Kurir Ditangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com