Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buka Papua Street Carnival, Presiden: Ini Awal Munculnya Industri Kreatif di Tanah Papua

Kompas.com - 07/07/2023, 12:25 WIB
Dhias Suwandi,
Andi Hartik

Tim Redaksi

JAYAPURA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo membuka Papua Street Carnival yang berlangsung di depan Kantor Gubernur Papua, Kota Jayapura, Jumat (7/7/2023).

Dalam kegiatan tersebut, ditampilkan pagelaran busana dengan diiringi musik dari artis lokal Papua. Selain itu juga terdapaat pameran produk kreatif yang dibina di Papua Youth Creative Hub (PYCH).

Melihat kegiatan tersebut, Presiden meyakini sektor industri kreatif di Tanah Papua yang saat ini sudah terbagi menjadi enam provinsi, akan berkembang dan mampu menjadi pendorong ekonomi.

"Papua Street Carnival ini baru pertama kali diadakan, yang saya lihat industri kreatif di Tanah Papua ini memiliki material potensi kekuatan yang besar, hanya perlu direncanakan jauh-jauh sebelumnya, diorganisasi dengan baik, dikemas dengan baik, di-branding dengan baik, sehingga memunculkan sebuah produk yang tadi kita lihat," ujarnya.

Baca juga: Saat Jokowi Kagumi Kecepatan Murid SD Papua Jose Agusto Pecahkan Soal Matematika...

"Saya kira ini adalah awal munculnya banyak industri kreatif di Tanah Papua dan kita harapkan ini terus berlanjut," sambung Presiden.

Keberlanjutan Papua Street Carnival, yang pada pelaksanaan pertamanya dilaksanakan oleh pemerintah pusat, diharapkan bisa segera diambil alih oleh pemerintah daerah.

Baca juga: Tiba di Papua, Presiden Jokowi Akan Kunjungi Kota Jayapura, Keerom, dan Asmat

Presiden menilai pelaksanaan karnaval akan jauh lebih menarik bila diselenggarakan pada malam hari.

"Ini kita mengawali, mestinya pemerintah provinsi dan kabupaten atau kota cepat mengambil alih ini karena potensinya besar. Nanti saya akan ambil satu atau dua grup untuk kita tampilkan di istana," kata dia.

Presiden Joko Widodo sejak Rabu (5/7/2023) malam melakukan kunjungaan kerja di Jayapura, Papua.

Pada Kamis (6/7/2023), Presiden terbang ke Kabupaten Asmat, Papua Selatan, untuk meresmikan Terminal Bandara Ewer. Kemudian sore harinya, Presiden memanen jagung di Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pelajar SMK Ditemukan Tewas di Pinggir Jalan, Awalnya Dikira Korban Kecelakaan, Ternyata Dibunuh Teman

Pelajar SMK Ditemukan Tewas di Pinggir Jalan, Awalnya Dikira Korban Kecelakaan, Ternyata Dibunuh Teman

Regional
Pernah Viral karena Nasi Goreng, Ade Bhakti Akan Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Semarang di PDI-P

Pernah Viral karena Nasi Goreng, Ade Bhakti Akan Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Semarang di PDI-P

Regional
Awal Mula Rektor Unri Laporkan Mahasiswanya ke Polisi karena Kritik UKT hingga Laporan Dicabut

Awal Mula Rektor Unri Laporkan Mahasiswanya ke Polisi karena Kritik UKT hingga Laporan Dicabut

Regional
Sempat Dihentikan akibat Protes Kenaikan, Registrasi Mahasiswa Baru Unsoed Kembali Dibuka

Sempat Dihentikan akibat Protes Kenaikan, Registrasi Mahasiswa Baru Unsoed Kembali Dibuka

Regional
Bawa Bendara RMS Saat Nobar Timnas di Ambon, Anak di Bawah Umur Diamankan

Bawa Bendara RMS Saat Nobar Timnas di Ambon, Anak di Bawah Umur Diamankan

Regional
Cerita Bripka Leonardo, Polisi yang Ubah Mobil Pribadi Jadi Ambulans Gratis

Cerita Bripka Leonardo, Polisi yang Ubah Mobil Pribadi Jadi Ambulans Gratis

Regional
Kisah Relawan Tagana di Banten, Minim Fasilitas, Sering Pakai Uang Pribadi untuk Tugas

Kisah Relawan Tagana di Banten, Minim Fasilitas, Sering Pakai Uang Pribadi untuk Tugas

Regional
Soal Mutilasi di Ciamis, Apakah Orang dengan Gangguan Jiwa Berpotensi Melakukan Tindak Kejahatan?

Soal Mutilasi di Ciamis, Apakah Orang dengan Gangguan Jiwa Berpotensi Melakukan Tindak Kejahatan?

Regional
Sempat Laporkan Mahasiswanya ke Polisi, Rektor Unri: Tak Ada Maksud Mengkriminalisasi

Sempat Laporkan Mahasiswanya ke Polisi, Rektor Unri: Tak Ada Maksud Mengkriminalisasi

Regional
Punya 2 Profesi, Lurah di Prabumulih Jadi Bidan Diduga Malapraktik hingga Pasien Meninggal

Punya 2 Profesi, Lurah di Prabumulih Jadi Bidan Diduga Malapraktik hingga Pasien Meninggal

Regional
Tak Punya Bandara Internasional, Iklim Investasi di Jawa Tengah Dikhawatirkan Terganggu

Tak Punya Bandara Internasional, Iklim Investasi di Jawa Tengah Dikhawatirkan Terganggu

Regional
Bandara Lombok Siap Layani Pemberangkatan 13 Kloter Jemaah Haji 2024

Bandara Lombok Siap Layani Pemberangkatan 13 Kloter Jemaah Haji 2024

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com