Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nissan X-Trail Tabrak 2 Bocah dan Kios di Mamuju, 1 Tewas

Kompas.com - 11/05/2023, 17:49 WIB
Himawan,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

MAMUJU, KOMPAS.com - Satu mobil Nissan X-Trail menabrak dua bocah bersaudara saat melintas di Jalan Trans Sulawesi, Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, pada Kamis (11/5/2023) siang.

Kasat Lantas Polresta Mamuju AKP Nurdin mengatakan, bahwa kedua korban berinsial AR (7) dan adiknya MR (3).

AR, kata Nurdin, tidak lama setelah kejadian dilarikan ke rumah sakit.

Baca juga: Dua Desa di Mamuju Kebanjiran, Jagung Gagal Panen, Belajar Mengajar Libur karena Siswa Harus Berenang ke Sekolah

Semantara pengemudi mobil berinsial F kini diamankan di Mapolresta Mamuju.

"Yang meninggal umur 7 tahun," kata Nurdin, saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis sore.

Nurdin mengatakan, tabrakan maut ini bermula ketika mobil Nissan X-Trail yang dikemudikan F melaju kencang di tikungan dari arah selatan ke utara.

Ketika memasuki Lingkungan Salupangi, Kelurahan Simboro, F diduga merasakan kantuk berat.

Hal ini membuat dia tidak menyadari arah mobil yang dikemudikannya lepas kendali dan menabrak sebuah kios milik warga.

Mobil itu turut menabrak AR dan MR yang saat itu berada di depan kios.

"Saat itu juga mobil kehilangan kendali dan menabrak dinding kios warga," ujar Nurdin.

Tidak lama setelah kecelakaan, kata Nurdin, warga kemudian datang membantu untuk mengevakuasi korban ke rumah sakit.

Baca juga: Keroyok Tukang Parkir, Anak dan Menantu Pegawai Dishub Mamuju Jadi Tersangka

 

Kedua kakak beradik itu mengalami luka patah di bagian lengan.

Tidak lama setelah dibawa ke rumah sakit, AR dinyatakan meninggal dunia.

Nurdin menyebut, diduga ada kelalaian dari F hingga menyebabkan kecelakaan ini.

Namun, untuk status F, kata Nurdin, masih dilakukan pemeriksaan.

"Iya, karena kelalaiannya sehingga mengakibatkan orang luka berat dan meninggal dunia," ujar Nurdin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Regional
BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

Regional
PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

Regional
Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Regional
4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

Regional
Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Regional
Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Regional
Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Regional
KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

Regional
Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Regional
Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Regional
Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Regional
Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Regional
'Long Weekend', Kunjungan Wisatawan di Magelang Naik 5 Kali Lipat

"Long Weekend", Kunjungan Wisatawan di Magelang Naik 5 Kali Lipat

Regional
Soal Pilkada Solo, Gusti Bhre: Masih Fokus Pura Mangkunegaran

Soal Pilkada Solo, Gusti Bhre: Masih Fokus Pura Mangkunegaran

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com