Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jukir Liar Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Tarik Tarif Lebihi Ketentuan, Ganjar: Selalu Ada Begitu

Kompas.com - 03/05/2023, 16:43 WIB
Aria Rusta Yuli Pradana,
Khairina

Tim Redaksi

REMBANG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengomentari aksi juru parkir (jukir) liar yang menarik parkir pengunjung melebihi ketentuan alias "ngepruk" di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo.

Ganjar menyebut aksi tersebut biasa terjadi terhadap bangunan-bangunan yang baru selesai dibangun ataupun yang sedang ramai dikunjungi oleh masyarakat.

"Selalu ada yang begitu pada hal-hal baru," ucap Ganjar saat ditemui wartawan di Kompleks Pondok Pesantren Raudhatul Thalibin, Kelurahan Leteh, Kecamatan Rembang, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah, pada Rabu (3/5/2023).

Baca juga: 4 Jukir Liar di Kawasan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Ditangkap Tim Saber Pungli

Menurutnya, keberadaan masjid tersebut harus dapat dikelola dengan baik oleh pihak pengelola.

Sehingga, dengan adanya aksi jukir yang ngepruk biaya parkir pengunjung dapat menjadi pembelajaran bagi pihak pengelola masjid.

"Ini kan lagi menuju pemantapan pengelolaan, setelah kemarin dari Uni Emirat diserahkan, selebihnya harus dikelola dengan baik, ya tidak hanya masjidnya termasuk sekitarnya," terang dia.

Baca juga: Ini 3 Lokasi Parkir Pengunjung Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Berikut Besaran Tarifnya

Selain itu, banyak hal yang mesti dilakukan oleh pihak pengelola dalam mengelola Masjid Raya Sheikh Zayed Solo.

"Kan nanti ada Islamic Centrenya yang dibangun, nah ini kesempatan untuk penataan menejemen, termasuk area, parkir tempatnya, tarifnya, ngaturnya siapa yang berhak, ya sekarang mesti dipersiapkan," kata dia.


Sebelumnya diberitakan, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengapresiasi tindakan cepat tim Saber Pungli yang menangkap 4 juru parkir (jukir) liar di Kawasan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo.

Menurut putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu, tindakan yang dilakukan tim Saber Pungli merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam memberantas jukir liar di Solo.

Gibran menambahkan penangkapan jukir liar di Kawasan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo buntut dari banyaknya keluhan dari pengunjung soal tarif parkir.

Banyak jukir liar yang menarik tarif parkir melebihi ketentuan. Padahal besaran tarif parkir di Kawasan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo sudah ditentukan.

"Keluhannya banyak banget. Tarif parkir sudah ditentukan. Motor Rp 3.000, mobil Rp 5.000 dan ELF/HI ACE Rp 10.000," kata Gibran di Solo, Jawa Tengah, Selasa (2/5/2023).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Harga Bawang Merah di Kebumen Tembus Rp 70.000 Per Kilogram

Harga Bawang Merah di Kebumen Tembus Rp 70.000 Per Kilogram

Regional
Pembunuhan Pria di Jatibarang Semarang, 1 Ditangkap, 2 Masih Buron

Pembunuhan Pria di Jatibarang Semarang, 1 Ditangkap, 2 Masih Buron

Regional
Saat Jokowi Makan Malam di Mie Gacoan Mataram, Warga dan 'Driver' Ojek Rebutan Foto

Saat Jokowi Makan Malam di Mie Gacoan Mataram, Warga dan "Driver" Ojek Rebutan Foto

Regional
Ayah di Pangkep Cabuli Anak Tirinya Selama 7 Tahun sampai Hamil

Ayah di Pangkep Cabuli Anak Tirinya Selama 7 Tahun sampai Hamil

Regional
Bukan Berdemo, Ribuan Buruh di Salatiga 'Long March' Ikuti Jalan Santai

Bukan Berdemo, Ribuan Buruh di Salatiga "Long March" Ikuti Jalan Santai

Regional
Komplotan Perdagangan Senjata Api Ilegal Ditangkap di Riau

Komplotan Perdagangan Senjata Api Ilegal Ditangkap di Riau

Regional
Pendaki Meninggal di Gunung Ciremai Diduga Kelelahan

Pendaki Meninggal di Gunung Ciremai Diduga Kelelahan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Regional
Presiden Jokowi Gowes dan Sapa Warga di Mataram, Didampingi Mentan Amran

Presiden Jokowi Gowes dan Sapa Warga di Mataram, Didampingi Mentan Amran

Regional
Kronologi Pria di NTT Diduga Setubuhi Putri Kandungnya hingga Melahirkan Dua Orang Anak

Kronologi Pria di NTT Diduga Setubuhi Putri Kandungnya hingga Melahirkan Dua Orang Anak

Regional
Menilik Produksi Ikan Panggang di Demak, Sulap Limbah Pabrik Jadi Rupiah

Menilik Produksi Ikan Panggang di Demak, Sulap Limbah Pabrik Jadi Rupiah

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Bawa Ganja 141 Kilogram Ganja, Oknum Polisi di Padang Panjang Ditangkap, Dikendalikan dari Lapas

Bawa Ganja 141 Kilogram Ganja, Oknum Polisi di Padang Panjang Ditangkap, Dikendalikan dari Lapas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com