Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Hari Bentrok Warga di Kota Tual Akibatkan 86 Rumah Hangus Terbakar

Kompas.com - 07/02/2023, 14:24 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Krisiandi

Tim Redaksi

AMBON, KOMPAS.com - Puluhan rumah warga dilaporkan terbakar saat akibat dari dampak bentrok antarwarga yang terjadi di kota Tual, Maluku beberapa hari lalu.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tual, Maluku mencatat ada sebanyak 86 unit rumah warga yang terbakar akibat bentrokan tersebut.

“Seluruh rumah yang terbakar ada 86 unit,” kata Kepala BPBD Kota Tual Asis Reliubun kepada Kompas.com saat dikonfirmasi, Selasa (7/2/2023).

Baca juga: Warga Kota Tual yang Mengungsi akibat Bentrok Mulai Kembali

Asis mengatakan data jumlah rumah warga yang terbakar akibat bentrok itu sesuai dengan pendataan yang dilakukan pihak BPBD, dinas Pekerjaaan Umum dan Perumahan Rakyat (PURP) serta instansi terkait lainnya.

Menurutnya puluhan rumah warga yang terbakar itu tersebar di dua titik di kota Tual yakni di kawasan Yarler dan di kawasan BTN Koperasi.

Adapun di kawasan Yerler rumah warga yang terbakar tercatat sebanyak 78 unit dan di kawasan BTN Koperasi sebanyak 8 unit.

“Rumah yang terbakar di Yenler ada 78 buah dan di BTN Koperasi ada 8 unit,” ujarnya.

Dari data yang dihimpun Kompas.com, selain rumah warga ada juga sejumlah ruko serta sejumlah fasilitas umum lain dibakar dan dirusak massa.

Namun mengenai bangunan dan fasilitas lainnya yang ikut terbakar dalam bentrokan itu, Asis mengaku masih dalam pendataan.

“Sabar dulu ini masih dibikin laporannya, nanti setelah selesai akan saya sampaikan datanya,” katanya.

Baca juga: Wali Kota Tual Janji Perbaiki Rumah Warga yang Rusak akibat Bentrokan

Diberitakan sebelumnya, dua kelompok warga di kota Tual, Maluku terlibat bentrokan pada Selasa malam (31/1/2023) hingga Kamis pagi (2/2/2023) atau selama tiga hari.

Bentrokan itu menyebabkan 33 orang terluka, termasuk lima anggota polisi. Selain itu bentrokan juga memaksa ratusan warga yang kehilangan tempat tinggal harus mengungsi ke sejumlah tempat.

Pascabentrokan tersebut kondisi di kota Tual, kini kembali normal seperti biasa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mobil Travel Terjun ke Sungai di Musi Rawas, 4 Korban Tewas

Mobil Travel Terjun ke Sungai di Musi Rawas, 4 Korban Tewas

Regional
Laga Final Persib vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Laga Final Persib vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Regional
Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Regional
Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Regional
Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Regional
Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Regional
Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Regional
Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Regional
Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Regional
Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Regional
Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com