Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

758 Personel Gabungan Diterjunkan Jaga Pernikahan Adik Jokowi dengan Ketua MK

Kompas.com - 20/05/2022, 12:07 WIB
Labib Zamani,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Kepolisian Resor Kota (Polresta) Solo, Jawa Tengah, akan menerjunkan 758 personelnya saat pernikahan adik Presiden Jokowi, Idayati, dengan Ketua MK Anwar Usman.

Rencananya pernikahan mereka akan diselenggarakan di Gedung Graha Saba Buana, Solo, pada Kamis (26/5/2022).

Kapolresta Solo Kombes Ade Safri Simanjuntak mengatakan, personel yang diterjunkan ini akan bergabung dengan aparat TNI dan jajaran samping.

"Ada 758 personel. Ada gabungan juga dari TNI, Satpol PP maupun Dishub, serta unsur pengamanan lainnya. Intinya, kami ingin semua kegiatan ter-cover. VVIP merupakan pengamanan dari Korem," kata Ade di Solo, Jawa Tengah, Jumat (20/5/2022).

Baca juga: Adik Jokowi dan Ketua MK Akan Menikah di Solo pada 26 Mei, Presiden Jadi Wali

Ade juga menyampaikan, akan ada rekayasa lalu lintas selama pernikahan Idayati dengan Ketua MK. Rekayasa lalu lintas akan diberlakukan di Simpang Girimulyo.

Hal tersebut untuk mengurangi beban arus lalu lintas kendaraan di Jalan Letjen Suprapto.

"Jadi untuk seluruh kendaraan berat akan kami alihkan lurus ke arah terminal Jembatan Keris dan Palang Joglo. Untuk mengurangi beban lalin di jalan Letjen Suprapto depan Graha Saba," terang dia.

Rekayasa lalu lintas juga diberlakukan untuk kendaraan kecil yang melintas di Jalan Letjen Suprapto.

Baca juga: Pernikahan Adik Jokowi dengan Ketua MK Tinggal Tunggu Waktu, Gibran Sebut Persiapan Sudah Beres

Pihaknya akan memberlakukan one way satu arah dari selatan ke utara dari simpang sate Dahlan ke Jalan Letjen Suprapto.

"Kami melakukan rekayasa lalin dari kendaraan kecil yang akan menuju Jalan Letjen Suprapro belok kanan ke arah Ki Mangun Sarkoro dan tembus ke Simpang Lima Komplang. Kita berlakukan one way satu arah dari selatan ke utara dari simpang sate Dahlan ke Jalan Letjen Suprapto," terangnya.

Kemudian akan disiapkan delapan sampai sembilan kantong parkir tamu undangan.

"Nanti sistemnya drop in, semua pengantar sampai ke pagar pintu masuk Graha Saba, tamu undangan turun, driver, dan mobil kami arahkan ke sembilan kantong parkir yang sudah disiapkan. Ini berlaku hari H. Nanti kita tentukan dalam Rakor Pamwil yang kita lakukan lagi di Makorem," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com