Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3.083 Petugas Gabungan Riau Siaga di 57 Posko Amankan Mudik Lebaran

Kompas.com - 22/04/2022, 16:52 WIB
Idon Tanjung,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Aparat gabungan di Provinsi Riau menggelar apel gelar pasukan Operasi Ketupat Lancang Kuning di halaman Kantor Gubernur Riau Jalan Jenderal Sudirman, Kota Pekanbaru, Jumat (22/4/2022).

Aparat gabungan ini akan dikerahkan untuk pengamanan mudik dan Lebaran Idul Fitri.

Kapolda Riau Irjen Muhammad Iqbal menyampaikan bahwa total posko yang didirikan adalah 57 titik.

"57 posko, ini terdiri dari 32 pos pengamanan (Pospam), 20 pos pelayanan (Posyan), dan 5 posko terpadu," kata Iqbal saat diwawancarai wartawan usai apel gelar pasukan, Jumat (22/4/2022).

Baca juga: 3.578 Personel Gabungan Dikerahkan Amankan Mudik Lebaran di Sumsel

Untuk lima titik posko terpadu, sambung dia, empat titik terdapat di wilayah yang berbatasan dengan provinsi tetangga, yakni Kabupaten Kampar, Kuantan Singingi, Indragiri Hilir, Rokan Hulu.

"Sedangkan satu titik di Kota Pekanbaru, yakni di kawasan Purna MTQ di Jalan Jenderal Sudirman," sebut Iqbal.

Kemudian, lanjut Iqbal, personel kepolisian yang dikerahkan sebanyak 1.678 orang. Petugas gabungan dari instansi lainya, 1.405 orang.

"Total kekuatan personel 3.083. Lalu, untuk kendaraan dinas 495 unit, terdiri dari 206 roda empat dan 289 roda dua," sebut Iqbal.

Iqbal menyatakan, TNI dan Polri siap melakukan pengamanan dan pelayanan terhadap masyarakat pada saat mudik dan Lebaran Idul Fitri.

"Petugas akan disebar ke titik-titik keramaian, wilayah rawan kriminal. Hal ini untuk mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan," ucap Iqbal.

Pihaknya juga mengimbau agar masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah Covid-19.

Baca juga: Cerita Warga Sumenep Rela Mudik Lebih Awal dengan Perahu Kayu dari Situbondo, Tempuh Waktu 8 Jam demi Bertemu Keluarga

"Kami juga lakukan terus percepatan vaksinasi terutama vaksin dosis kedua dan booster. Kami akan all out semua personel untuk melakukan pelayanan dan pengamanan terhadap masyarakat yang melaksanakan mudik Lebaran," kata Iqbal.

Sementara itu, Gubernur Riau Syamsuar mengatakan, untuk mudik Lebaran, jalan tol Pekanbaru-Bangkinang akan dibuka untuk masyarakat.

"Pemerintah telah siap melaksanakan mudik Lebaran. Dalam kesempatan ini juga kami sampaikan rencana pembukaan jalan tol Pekanbaru-Bangkinang akan dibuka. Tapi, kepastian waktu belum bisa ditentukan. Bagi warga yang mudik, agar berhati-hati di jalan dan tinggalkan rumah dalam kondisi aman," ujar Syamsuar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dewan Syuro PKB Kota Semarang Deklarasikan 'Wawan' Jadi Wakil di Pilkada 2024

Dewan Syuro PKB Kota Semarang Deklarasikan "Wawan" Jadi Wakil di Pilkada 2024

Regional
Wanita yang Tampar Polisi di Makassar Ditahan, Dijerat Pasal Penganiayaan

Wanita yang Tampar Polisi di Makassar Ditahan, Dijerat Pasal Penganiayaan

Regional
Sempat Baku Tembak, Pasukan TNI Akhirnya Kuasai Markas OPM di Maybrat

Sempat Baku Tembak, Pasukan TNI Akhirnya Kuasai Markas OPM di Maybrat

Regional
'Study Tour' Dilarang, Biro Wisata Banyumas Raya: Jangan Bunuh Kami

"Study Tour" Dilarang, Biro Wisata Banyumas Raya: Jangan Bunuh Kami

Regional
Penyebab Keracunan Massal di Brebes Terungkap, Makanan Basi?

Penyebab Keracunan Massal di Brebes Terungkap, Makanan Basi?

Regional
Nelayan di NTT Tewas Diterkam Buaya, Korban Sempat Panjat Pohon Bakau

Nelayan di NTT Tewas Diterkam Buaya, Korban Sempat Panjat Pohon Bakau

Regional
Kantor Dinas Perkim Majene Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Kantor Dinas Perkim Majene Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Regional
2 Pasangan Pengungsi Rohingya Menikah di Kamp Pengungsian Aceh Barat

2 Pasangan Pengungsi Rohingya Menikah di Kamp Pengungsian Aceh Barat

Regional
Bus Surya Kencana Terguling di Lombok Timur akibat Sopir Ugal-ugalan

Bus Surya Kencana Terguling di Lombok Timur akibat Sopir Ugal-ugalan

Regional
Pilot Korban Pesawat Jatuh di BSD Dimakamkan di Bandungan Hari Ini, Pelayat Berdatangan

Pilot Korban Pesawat Jatuh di BSD Dimakamkan di Bandungan Hari Ini, Pelayat Berdatangan

Regional
Festival Lampion 23 Mei di Borobudur: Jadwal Pembelian Tiket, Harga, dan Lokasi Penerbangan

Festival Lampion 23 Mei di Borobudur: Jadwal Pembelian Tiket, Harga, dan Lokasi Penerbangan

Regional
PKS Rekomendasikan Wali Kota Depok dan Haru Suandharu Maju Pilkada Jabar

PKS Rekomendasikan Wali Kota Depok dan Haru Suandharu Maju Pilkada Jabar

Regional
Kriteria Sosok Ideal Bupati di Banyumas Raya Menurut Akademisi Unsoed

Kriteria Sosok Ideal Bupati di Banyumas Raya Menurut Akademisi Unsoed

Regional
Jelang Idul Adha, Harga Kebutuhan Pokok dan Sayuran di Kebumen Naik

Jelang Idul Adha, Harga Kebutuhan Pokok dan Sayuran di Kebumen Naik

Regional
9 Rumah Terbakar di Bantaran Rel Solo, BI Ganti Sebagian Uang yang Hangus

9 Rumah Terbakar di Bantaran Rel Solo, BI Ganti Sebagian Uang yang Hangus

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com