Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Porang Jadi Prioritas Unggulan Pertanian Nasional, Bupati Madiun: Semua Petaninya Dibantu agar Mandiri

Kompas.com - 29/08/2021, 14:46 WIB
Muhlis Al Alawi,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com - Porang kini jadi program prioritas pertanian nasional. Pemerintah Kabupaten Madiun pun melakukan berbagai intervensi agar petani porang mampu mandiri dan menggarap lahannya sendiri.

Intervensi yang dilakukan mulai dari penyediaan lahan milik perhutani hingga bantuan permodalan dari bank milik negara.

Hal ini disampaikan Bupati Madiun Ahmad Dawami atau akrab disapa Kaji Mbing kepada Kompas.com, Minggu (29/8/2021).

“Setahun lalu lahan porang dibawah 1.000 hektar. Setahun kemudian lahan yang ditanami porang di Kabupaten Madiun menjadi 6.000 hektar. Makin bertambah luasnya lahan yang ditanami porang ini menjadi bukti intervensi pemerintah agar petani porang bisa menggarap sendiri hingga mandiri,” kata Kaji Mbing kepada Kompas.com, Minggu (29/8/2021).

Baca juga: Jokowi Yakin Porang Jadi Pangan Masa Depan, Begini Penjelasan Pakar IPB

Dia menyatakan awal mula intervensi pemerintah mengembangkan porang mulai dari meresmikan keberadaan lembaga masyarakat desa hutan (LMDH) dalam bentuk surat keputusan bupati.

Selanjutnya, Pemkab Madiun mengajukan ke Kementan untuk pengujian porang lokal Madiun menjadi bibit unggul nasional tahun 2019.

Setahun kemudian, berdasarkan Keputusan Menteri Pertanian tertanggal 3 Juli 2020 dengan Nomor 906/HK.540/C/07/2020 porang lokal Madiun dinyatakan menjadi bibit skala nasional karena kualitas.

“Porang Jatim lokal Kabupaten Madiun telah bersertifikat dengan memakai nama Porang Varietas Madiun 1,” jelas Kaji Mbing.

Baca juga: Jokowi Ingin Ekspor Pertanian Terus Didorong, dari Porang, Sarang Walet, hingga Edamame

Bupati Madiun, Ahmad DawamiKOMPAS.COM/MUHLIS AL ALAWI Bupati Madiun, Ahmad Dawami
Usai mendapatkan sertifikasi bibit unggul nasional, Pemkab Madiun memfasilitasi LMDH bekerjasama dengan perhutani selaku pemilik lahan untuk ditanami porang.

Tak hanya itu, Pemkab Madiun juga memfasilitasi petani porang mudah mendapatkan bantuan modal dalam bentuk KUR dari bank pemerintah.

“Jadi multipihak itu sudah kami interfensi semua. Target kami petani bisa bekerja sendiri dilahan mereka secara mandiri,” ungkap Kaji Mbing.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepasang Calon Perseorangan Mendaftar di Pilkada Pangkalpinang

Sepasang Calon Perseorangan Mendaftar di Pilkada Pangkalpinang

Regional
Telan Anggaran Rp 6,79 Miliar, Perbaikan Jembatan Sungai Babon Semarang-Demak Dikebut

Telan Anggaran Rp 6,79 Miliar, Perbaikan Jembatan Sungai Babon Semarang-Demak Dikebut

Regional
5 Orang Diperiksa, Penemuan Pria Berlumpur dan Tangan Terikat di Sungai Semarang Masih Misteri

5 Orang Diperiksa, Penemuan Pria Berlumpur dan Tangan Terikat di Sungai Semarang Masih Misteri

Regional
Rumah Terancam Disita Bank, Korban Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Donasi

Rumah Terancam Disita Bank, Korban Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Donasi

Regional
Cerobong Asap Terbakar, Pabrik Tahu di Kabupaten Semarang Ludes Dilalap Api

Cerobong Asap Terbakar, Pabrik Tahu di Kabupaten Semarang Ludes Dilalap Api

Regional
Pendaftaran PPS 301 Desa di Magelang Diperpanjang, Apa Penyebabnya?

Pendaftaran PPS 301 Desa di Magelang Diperpanjang, Apa Penyebabnya?

Regional
Kaesang Pangarep Tergetkan PSI Menang di Pilkada Solo

Kaesang Pangarep Tergetkan PSI Menang di Pilkada Solo

Regional
4 Hari Kandas, 2 Kapal Kargo di Pelabuhan Pangkalbalam Diselamatkan

4 Hari Kandas, 2 Kapal Kargo di Pelabuhan Pangkalbalam Diselamatkan

Regional
Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Gunung Ibu Meletus 2 Kali Kamis Petang, Status Siaga

Regional
Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Makan Tanpa Bayar di Warung, 2 Preman Ngaku yang Punya Lampung

Regional
Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Muara Sungai Asemdoyong Pemalang

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Pilkada 2024, KPU Kabupaten Semarang Waspadai Dukungan Fiktif Calon Perseorangan

Regional
Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik Pompa Air

Regional
BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

BRIN Ungkap soal Rencana Penelitian Menhir di Sumbar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com