Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dampingi Teman Selesaikan Masalah, Pemuda Tewas Dikeroyok 8 Orang di Yogyakarta

Kompas.com - 03/06/2021, 14:42 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Dony Aprian

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Pemuda asal Yogyakarta bernama Diki Wijayako (22) tewas dikeroyok sejumlah orang di Kampung Gampingan, Jalan Ki Amri Yahya, Kecamatan Wirobrajan, Kota Yogyakarta, Kamis (3/6/2021).

Kasubbag Humas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharja menjelaskan, kejadian bermula saat teman Diki memiliki masalah dengan rekan lainnya di sekitar Bugisan, Kasihan, Kabupaten Bantul.

Baca juga: Warga Tanah Bumbu Kalsel Tewas Ditembak Orang Tak Dikenal

Kemudian Diki menemani temannya untuk menyelesaikan masalah tersebut.

Diki dijemput oleh kawannya dan menuju Kampung Gampingan.

"Masalah itu sebenarnya akan diselesaikan di Kampung Gampingan Pakuncen, Wirobrajan," kata Timbul saat ditemui di Mapolresta Yogyakarta, Kamis.

Setibanya di lokasi, ternyata sudah berkumpul sebanyak delapan orang termasuk dengan orang yang bermasalah dengan rekan Diki.

"Tiba-tiba salah satu dari delapan orang itu menganiaya dengan menggunakan pisau kater kepada korban, setelah itu korban beserta saksi melarikan diri. Tetapi korban dapat dikejar dan dikeroyok oleh para pelaku hingga roboh," katanya.

Baca juga: Sopir Pikap yang Sebabkan 8 Penumpang Tewas Ditetapkan Tersangka

Timbul mengungkapkan, petugas telah mengantongi identitas pengeroyok Diki.

Penyebab meninggalnya korban diduga akibat benturan benda tumpul di kepala.

"Untuk motif belum bisa disampaikan nanti setelah para pelaku tertangkap kita beritahukan perkembangannya," ucap dia.

Polisi saat ini tengah menyelidiki kasus ini. Sejumlah barang bukti berupa Honda Beat, pecahan botol miras, pecahan batu, potongan bambu, tongkat stik, hingga sendal jepit sudah diamankan pihak kepolisian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Regional
Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Regional
Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pegi Terduga Pembunuh Vina Cirebon Ditangkap | Akhir Kasus Norma Risma

[POPULER NUSANTARA] Pegi Terduga Pembunuh Vina Cirebon Ditangkap | Akhir Kasus Norma Risma

Regional
8 Alat Musik Tradisional Sumatera Barat dan Cara Memainkannya

8 Alat Musik Tradisional Sumatera Barat dan Cara Memainkannya

Regional
Trauma, Gadis Pemohon KTP Korban Pelecehan Seksual di Nunukan Menangis Saat Diperiksa

Trauma, Gadis Pemohon KTP Korban Pelecehan Seksual di Nunukan Menangis Saat Diperiksa

Regional
PKB-Gerindra Jajaki Koalisi untuk Pilkada Jateng, Gus Yusuf: Cinta Lama Bersemi Kembali

PKB-Gerindra Jajaki Koalisi untuk Pilkada Jateng, Gus Yusuf: Cinta Lama Bersemi Kembali

Regional
Sempat Jadi Bupati Karanganyar Selama 26 Hari, Rober Christanto Maju Lagi di Pilkada

Sempat Jadi Bupati Karanganyar Selama 26 Hari, Rober Christanto Maju Lagi di Pilkada

Regional
Antisipasi Banjir, Mbak Ita Instruksikan Pembersihan dan Pembongkaran PJM Tanpa Izin di Wolter Monginsidi

Antisipasi Banjir, Mbak Ita Instruksikan Pembersihan dan Pembongkaran PJM Tanpa Izin di Wolter Monginsidi

Regional
Soal Wacana DPA Dihidupkan Kembali, Mahfud MD Sebut Berlebihan

Soal Wacana DPA Dihidupkan Kembali, Mahfud MD Sebut Berlebihan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com