Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepala Keamanan Lapas Jember Diamankan gara-gara Tipu Warga Bisa Jadi PNS

Kompas.com - 04/05/2021, 14:06 WIB
Bagus Supriadi,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

JEMBER, KOMPAS.com – Kepala Keamanan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Jember berinisial WY diamankan polisi, Senin (3/5/2021).

Sebab, pria tersebut dilaporkan terkait kasus penipuan pada warga Banyuwangi.

WY diduga melakukan penipuan dengan cara merayu korban bisa menjadi PNS di wilayah Kementrian Hukum dan HAM.

Namun, dengan syarat harus membayar dulu, yakni sebesar Rp 350.000.000.

Baca juga: Viral, Video Pria Mengumpat Pengunjung Mal yang Pakai Masker di Surabaya

Kepala Lapas Kelas II A Jember, Yandi Suyandi menuturkan, dugaan kasus penipuan tersebut terjadi sekitar setahun yang lalu.

Namun, korban yang berasal dari Banyuwangi itu baru melaporkan pada Polsek Bangorejo, Kabupaten Banyuwangi.

“Dia pertama diperiksa sebagai saksi, namun sudah tiga kali mangkir,” kata Yandi Suyandi pada Kompas.com, via telepon, Selasa (4/5/2021).

Karena panggilan sudah tiga kali tidak diindahkan, akhirnya, pihak Polsek Bangorejo berkoordinasi dengan Lapas Jember untuk menjemput paksa pelaku tersebut.

“Polisi sudah koordinasi dengan saya, saya minta untuk diamankan selepas jam dinas, karena sudah masyarakat biasa,” terang dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com