Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Tahapan Vaksinasi di Banten, Masyarakat Dijadwalkan April 2021

Kompas.com - 04/01/2021, 22:59 WIB
Rasyid Ridho,
Farid Assifa

Tim Redaksi

SERANG, KOMPAS.com - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Banten dr Ati Pramudji Hastuti menyampaikan, tahapan vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat akan dilakukan pada bulan April 2021 hingga Maret 2022.

"Tahap ketiga itu baru untuk masyarakat yang rentan sosial, ekonomi dan lainnya di tahap ketiga. Rencananya di bulan April 2021 sampai dengan Maret 2022," ujar Ati kepada wartawan di gudang Farmasi Banten, Senin (4/1/2021).

Dijelaskan Ati, pada tahap pertama, vaksin akan diberikan kepada masyarakat golongan tenaga kesehatan yang bertugas di garda terdepan menangani Covid-19.

Tenaga kesehatan di Banten berjumlah sebanyak 40.000 orang. Namun, yang memenuhi syarat mendapatkan vaksin hanya 36.000 orang.

Baca juga: Miliki Penyakit Bawaan, 4.000 Tenaga Kesehatan di Banten Tak Dapat Vaksin Covid-19, Ini Faktanya

Mereka akan mendapatkan vaksin buatan Sinovac asal Tiongkok yang datang ke Banten dengan total sebanyak 83.000.

"Tahap kesatu rencananya akan dilakukan pada Januari sampai bulan April. Tahap kesatu di bagi dua pengiriman vaksin di minggu ke satu 14.560 dan minggu ke tiga 68.920 bulan Januari," ujarnya.

Selanjutnya, pada tahap kedua, Provinsi Banten mendapatkan sebanyak 2 juta vakisn yang dialokasikan untuk pelayan masyarakat dan petugas di lapangan seperti Satpol PP, polisi, TNI dan yang lainnya.

"Tahap kedua yaitu untuk petugas lapangan dan juga untuk pelayanan publik di bulan Januari sampai dengan April 2021 pelaksanaan vaksinasinya," kata Ati.

Setelah tenaga kesehatan dan pelayan publik mendapatkan vaksinasi sebanyak dua kali, tahapan ke tiga yakni dengan sasaran masyarakat.

Baca juga: Ini Penjelasan Dinkes Banten Soal 4.000 Tenaga Kesehatan Tak Dapat Vaksin Sinovac

Kemudian pada tahap ke empat, Dinkes masih akan melakukan penyuntikan vaksin kepada masyarakat dengan katagori rentan.

"Jadi masyarakatnya pun dipilih dulu yang benar-benar rentan sosial, ekonominya, secara sosial gizinya tidak baik, ekonominya susah, divaksin dulu," ujar Ati.

Ati menegaskan, vaksinasi Covid-19 tidak dipungut biaya sepeser pun atau gratis.

"Nanti penerima vaksin akan mendapatkan SMS, kita pakai aplikasi. Data dari kementrian kesehatan dan semua vakisn gratis," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com