Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pulang dari Makau, Warga Cilacap Diisolasi di RSUD Margono Soekarjo

Kompas.com - 06/03/2020, 16:48 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Dony Aprian

Tim Redaksi

PURWOKERTO, KOMPAS.com - Seorang wanita asal Kabupaten Cilacap berusia 34 tahun diisolasi di RSUD Margono Soekarjo Purwokerto, Jawa Tengah.

Pasien itu dirujuk dari rumah sakit di Cilacap karena demam sepulang dari Makau.

Direktur RSUD Margono Soekarjo Tri Kuncoro mengatakan, hingga saat ini rumah sakit milik Pemerintah Provinsi Jawa Tengah ini telah mengisolasi tiga orang pasien.

"Sampai sekarang ini ada tiga pasien dalam pengawasan di ruang isolasi. Pertama dari Banjarnegara, kedua dari Kebumen dan ketiga dari Cilacap," kata Tri saat menerima kunjungan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di RSUD Margono Soekarjo, Jumat (6/3/2020).

Baca juga: Penjelasan Ikatan Apoteker Soal Kelangkaan Masker di Purwokerto

Tri menjelaskan, pasien ketiga yang berasal dari Cilacap dirujuk ke RSUD Margono Soekarjo, Kamis (5/3/2020) malam.

"Semua sudah diperiksa dokter, dalam keadaan secara umum sangat baik. Ketiganya sudah diperiksa lab dan pengambilan SWAB, yang dua (pasien dari Banjarnegara) sudah dikirim ke Jakarta, yang satu (dari Cilacap) dikirim hari ini," jelas Tri.

Dia mengaku, pihaknya juga akan mengirimkan ulang spesimen pasien pertama dan kedua.

"Dua yang sudah dikirim akan diulang lagi untuk dikirim ke Jakarta. Memang harus begitu prosedurnya. Semoga proses pemeriksaan lancar dan memberikan hasil secepatnya," ujarnya.

Baca juga: Empon-empon Corona Diburu Warga di Pasar Wage Purwokerto

Diberitakan sebelumnya, pasien pertama rujukan dari Banjarnegara diisolasi sejak Selasa (3/3/2020) malam.

Pasien berjenis kelamin perempuan berusia 66 tahun itu baru datang dari Malaysia.

Sedangkan pasien kedua rujukan dari Kebumen diisolasi Rabu (4/3/2020) siang. Pasien berjenis kelamin perempuan dengan usia 34 tahun itu diketahui baru datang dari Taiwan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com