Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta Jejak WN Singapura Positif Corona, Rumah di Batam, 15 Warga Dikarantina Belum Tentu Corona

Kompas.com - 04/03/2020, 06:00 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Dua orang Warga Negara (WN) Singapura dinyatakan positif terinfeksi virus corona.

Setelah ditelusuri, keduanya pernah melakukan perjalanan ke Batam.

Hingga saat ini pemerintah terus melakukan pendalaman perjalanan WN Singapura yang dinyatakan positif corona selama berada di Batam.

Baca juga: Corona Masuk Indonesia, Haruskah Pakai Masker?

Punya rumah di Batam

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Tjetjep Yudiyana mengatakan untuk di Kepri sedikitnya ada 11 orang yang dilakukan observasi terkait antisivasi dari penyebaran virus corona tersebut. Namun dari 11 orang yang diobservasi diduga terinfeksi virus corona, setelah dilakukan pemeriksaan 10 orang dinyatakan negatif terinfeksi virus corona.KOMPAS.COM/HADI MAULANA Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Tjetjep Yudiyana mengatakan untuk di Kepri sedikitnya ada 11 orang yang dilakukan observasi terkait antisivasi dari penyebaran virus corona tersebut. Namun dari 11 orang yang diobservasi diduga terinfeksi virus corona, setelah dilakukan pemeriksaan 10 orang dinyatakan negatif terinfeksi virus corona.
WN Singapura berinisial VP yakni seorang perempuan berusia 37 tahun.

Kepala Dinas Kesehatan Kepri Tjetjep Yudiana mengatakan, VP memiliki rumah di Batam.

Tak hanya berdiam di rumah, VP bahkan pernah mengunjungi mal dan bepergian ke beberapa lokasi di Batam.

"Pengembangan penelusuran sedang dilakukan terhadap semua yang dikunjungi VP selama di Batam," katanya.

Baca juga: 11 Mitos tentang Virus Corona yang Tak Usah Dipercaya Lagi

Masuk Batam 2 pekan yang lalu

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Tjetjep Yudiana mengaku dari 15 warga Batam yang dilakukan karantina terkait virus corona, 11 diantaranya ditempatkan di Asrama Haji Batam. 11 orang ini merupakan keluarga dan satu tukang ojek dari asisten rumah tangga (Pembantu) inisal Css (39), Senin (2/3/2020)KOMPAS.COM/HADI MAULANA Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Tjetjep Yudiana mengaku dari 15 warga Batam yang dilakukan karantina terkait virus corona, 11 diantaranya ditempatkan di Asrama Haji Batam. 11 orang ini merupakan keluarga dan satu tukang ojek dari asisten rumah tangga (Pembantu) inisal Css (39), Senin (2/3/2020)
Tjetjep menceritakan, kejadian bermula ketika enam WN Singapura mengunjungi Batam.

Enam orang itu masuk ke Batam pada 20 dan 21 Februari 2020.

Mereka diketahui masih memiliki hubungan keluarga.

Salah satu diantara mereka yakni VP diketahui memiliki rumah di Batam.

Tiga hari berada di Batam, enam orang tersebut kembali ke Singapura pada 23 Februari 2020.

Dua di antara mereka ternyata dinyatakan positif virus corona setelah dicek.

Pemerintah Singapura kemudian mengisolasi mereka.

Baca juga: 15 Warga Dikarantina, Batam Waspada Virus Corona

15 warga dikarantina, belum tentu corona

Ilustrasi virus coronaShutterstock Ilustrasi virus corona
Berdasarkan penelusuran perjalanan WN Singapura tersebut, Dinas Kesehatan Kepri kini mengkarantina 15 warga

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com