Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Wisatawan Hilang di Coban Cinde Belum Ditemukan

Kompas.com - 30/12/2019, 15:13 WIB
Setyo Puji

Editor

KOMPAS.com - Badan Penanggulangan Bencana daerah (BPBD) Kabupaten Malang masih berusaha mencari dua wisatawan yang hilang terseret arus di Coban Cinde, Malang.

Dua wisatawan asal Surabaya yang hilang di kawasan air terjun itu bernama Bagus Puji (25) dan Dwi Retno Prihatin (25).

Dalam melakukan pencarian, BPBD juga dibantu tim gabungan dari Babinsa Koramil Tumpang, Babinkamtibmas Polsek Tumpang, Perangkat desa Benjor, KSR PMI Kabupaten Malang hingga Poslap Tumpang.

Sekretaris BPBD Kabupaten Malang Bagyo Setiono mengatakan, kasus dua wisatawan yang hilang terseret arus itu terjadi pada Minggu (29/12/2019).

Baca juga: 2 Wisatawan Asal Surabaya Hilang Terseret Arus di Coban Cinde

Peristiwa bermula saat rombongan wisatawan dari Surabaya yang berjumlah tujuh orang itu berkunjung di kawasan air terjun Coban Cinde, Desa Benjor, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang.

Saat tiba di lokasi itu kondisi cuaca dianggap masih cerah. Namun, sekitar pukul 12.00 WIB cuaca terlihat mendung dan turun hujan.

Petugas di lokasi awalnya juga sudah mengingatkan mereka untuk segera bergegas naik saat hujan turun.

Namun tak berselang lama, arus air menjadi deras.

Dari tujuh wisawatan itu, dua di antaranya dikabarkan hilang terseret arus. Sedangkan lima lainnya berhasil selamat.

Lima orang yang berhasil selamat yakni Rifai (26), Samsul Sujarwanto (25), Ahmad Ardiansyah (24), Muhammad Rizal N (18), dan Gita Putri Humaira (24).

Penulis : Kontributor Malang, Andi Hartik|Editor : Krisiandi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com