Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerindra Siapkan Lima Nama untuk Pilkada Kabupaten Solok 2020

Kompas.com - 24/06/2019, 23:00 WIB
Perdana Putra,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - DPC Partai Gerindra Kabupaten Solok, Sumatera Barat siapkan lima nama untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Solok 2020.

Lima nama tersebut adalah Jhon Firman Pandu (Ketua DPC Gerindra Kabupaten Solok), Sabrana (anggota DPRD Sumbar), Arlon (anggota DPRD Kabupaten Solok), Septrismen (mantan Ketua DPC Gerindra Kabupaten Solok) dan Hafni Hafis (Sekretaris DPC Gerindra Kabupaten Solok).

"Ada lima nama yang disiapkan untuk Pilkada Kabupaten Solok 2020. Mereka adalah Jhon Firman Pandu, Sabrana, Septrimen, Arlon dan Hafni Hafis," kata Ketua DPC Gerindra Kabupaten Solok, Jhon Firman Pandu kepada Kompas.com, Senin (24/6/2019).

Jhon mengatakan lima nama tersebut berdasarkan aspirasi dari ranting, kecamatan dan kabupaten Solok sehingga bisa diterima kader.

Baca juga: Alasan KPU Rencanakan Pilkada Digelar 23 September 2020

Jhon menyebutkan sebagai partai pemenang Pileg di Kabupaten Solok, Gerindra bertekad memenangkan Pilkada Kabupaten Solok 2020.

Pada Pileg 2019, Gerindra sukses mendapatkan enam kursi di DPRD Kabupaten Solok. Untuk mengusung calon, Gerindra masih membutuhkan koalisi dengan partai lain untuk mencukupkan 7 kursi sebagai syarat mengajukan calon.

"Kita harus berkoalisi dengan partai lain. Kita terbuka dengan partai lain," tegasnya.

Sementara anggota DPRD Sumbar, Sabrana yang disiapkan Gerindra mengaku siap jika diberi amanah untuk maju di Pilkada Kabupaten Solok 2020.

Baca juga: Caleg PPP Kota Solok Cabuli Anak Kandungnya Selama 8 Tahun

"Aspirasi supaya maju untuk Pilkada Kabupaten Solok 2020 memang sudah banyak saya terima. Namun, saya tentu harus mengikuti mekanisme yang ada," kata Sabrana.

Sabrana mengakui sebagai kader partai, dirinya siap mengikuti perintah partai untuk bertarung di Pilkada Kabupaten Solok 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com