Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Pilpres 2019: Di TPS Sultan HB X Mencoblos, Jokowi Menang Telak

Kompas.com - 17/04/2019, 15:28 WIB
Markus Yuwono,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com — Di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 15 Kelurahan Panembahan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin unggul dari Prabowo-Sandiaga.

TPS ini merupakan TPS tempat Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X mencoblos. 

Dari pantauan Kompas.com, Rabu (17/4/2019), surat suara berjumlah 231 surat suara. Adapun hasilnya Jokowi-Ma'ruf menang telak dari pasangan Prabowo-Sandi.

Baca juga: Sri Sultan HB X Ajak Warga Mencoblos dan Menolak People Power

 

Pasangan nomor urut 01 memperoleh 172 suara, sementara pasangan nomor urut 02 memperoleh 55 suara.

Jumlah suara tidak sah hanya ada empat suara.

Sebelumnya di TPS 15 Sultan bersama GKR Hemas dan keluarga mendatangi lokasi sekitar pukul 07.26 WIB dan selesai sekitar pukul 08.03 WIB.

Penghitungan untuk pemilihan presiden dan wakil presiden dimulai 14.18 WIB dan selesai pukul 14.58 WIB.

Baca juga: Nyoblos Lima Kertas Suara, Sri Sultan HB X Butuh Waktu 10 Menit

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com