Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Survei Poltracking: Masyarakat Puas dengan Kinerja Pemprov Sulut

Kompas.com - 19/02/2019, 09:48 WIB
Mikhael Gewati

Editor


KOMPAS.com
- Hasil Survei Poltracking Indonesia menunjukkan 76,9 persen masyarakat Sulawesi Utara (Sulut) puas terhadap kinerja Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut yang dipimpin Gubernur Olly Dondokambey.

"Tingkat kepuasan itu dihasilkan dari menjumlahkan responden yang menjawab puas dan sangat puas," kata Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yuda di Jakarta, Senin (18/2/2019) seperti dalam keterangan tertulisnya.

Lebih lanjut Hanta menjelasakan tingkat kepuasaan masyarakat Sulut paling tinggi ada pada lima bidang.

Di antaranya terjangkaunya harga kebutuhan pokok, biaya kesehatan, biaya pendidikan dasar-menengah (SD, SMP, SMA), kemudahan sarana transportasi, dan mencari lapangan kerja.

Baca jugaGubernur Sulut Beberkan Kinerja Selama Tiga Tahun Menjabat

Hasil Survei Poltracking Indonesia terkait evaluasi kinerja Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Pemprov Sulut)Dok. Humas Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara Hasil Survei Poltracking Indonesia terkait evaluasi kinerja Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Pemprov Sulut)

"Pada harga kebutuhan pokok, publik menilai positif dengan nilai 71,8 persen, pelayanan kesehatan terjangkau sebesar 82,9 persen dan pendidikan terjangkau sebesar 96 persen," kata Hanta,

Sementara itu, lanjut dia, tingkat kepuasan masyarakat Sulut dalam kemudahan sarana transportasi sebesar 95,6 persen dan kemudahan mencari pekerjaan sebesar 82,7 persen. 

Survei Poltracking Indonesia dilaksanakan pada 14 - 18 Januari 2019 dengan menggunakan metode stratified multistage random sampling.

Jumlah responden yang terlibat adalah 1.000 orang dengan margin of error kurang lebih 3,1 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Survei tersebut menjangkau seluruh kabupaten dan kota di Sulut yang diambil secara proporsional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com