Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak Usaha Pertamina Bangun Fasilitas Keselamatan Kerja di Prabumulih

Kompas.com - 17/02/2019, 15:41 WIB
Aprillia Ika

Editor

PRABUMULIH, KOMPAS.com - PT Pertamina EP, anak usaha PT Pertamina (Persero), membangun HSSE (health, safety, security dan environment) demo room dan training center di Pertamina EP Asset 2 Prabumulih pada Rabu (13/2/2019) lalu. 

Hal ini dilakukan untuk membudayakan untuk menerapkan keselamatan dan kesehatan kerja (K3) dalam kehidupan sehari-hari di seluruh lapangan kerja. Sebab, Kegiatan usaha hulu minyak dan gas merupakan kegiatan dengan tingkat risiko tinggi khususnya dalam hal aspek keselamatan kerja.

 

Nanang Abdul Manaf, Presiden Direktur PT Pertamina EP, mengatakan budaya HSSE harus melekat dalam perilaku kehidupan sehari-hari. "Mudah-mudahan, melalui HSSE Demo Room ini, menjadi amanah kita bersama untuk membangun budaya HSSE," kata Nanang, melalui rilis pers ke Kompas,com, Minggu (17/2/2019).

Baca juga: Disnakertrans Sumsel Beri Penghargaan Pengelolaan K3 ke Pembangkit Swasta

HSSE Demo Room dan Training Center merupakan sarana pembelajaran yang komprehensif terkait aspek keselamatan kerja yang sesuai bidang yang digeluti oleh pekerja, mitra kerja,
dan kontraktor. 

HSSE Demo Room dan Training Center PT Pertamina EP Asset 2 dilengkapi dengan ruang peraga, ruang kelas, ruang praktek peralatan khusus risiko tinggi, serta ruang audio visual yang berkapasitas 30 orang.

Direktorat Khusus Keselamatan Kerja

Sebelumnya, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mewacanakan membentuk direktorat yang khusus menangani keamanan kerja di setiap proyek infrastruktur di Indonesia.

"Sebentar lagi akan ada rapat pemegang saham. Saya sedang melihat perlukah adanya direktorat yang bertanggung jawab secara menyeluruh terhadap keamanan," ujar Rini saat dijumpai di Kompleks Istana Presiden, Selasa (20/2/2018).

Pasalnya, sektor keamanan dan keselamatan kerja dalam sebuah proyek infrastruktur selama ini dipegang oleh general manager perusahaan BUMN. Oleh sebab itu, sering terjadi kelonggaran dalam hal prosedur keamanan dan keselamatan kerja.

"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com