Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Palopo, Hanya Partai Garuda yang Tidak Mendaftarkan Bacaleg

Kompas.com - 18/07/2018, 07:10 WIB
Amran Amir,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

PALOPO, KOMPAS.com – Pendaftaran bakal calon legislatif (bacaleg) di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo di Sulawesi Selatan jelang penutupan ramai dilakukan oleh sejumlah partai politik.

Dari 16 partai politik peserta Pemilu 2019, hanya Partai Garuda yang tidak mendaftarkan bacaleg-nya di KPU Kota Palopo.

Hal itu dikatakan oleh Komisioner KPU Palopo Faisal pada Rabu (18/07/2018) dini hari, sesaat setelah pendaftaran bakal caleg ditutup pada Selasa (17/7/2018) pukul 24.00 Wita.

“Sebanyak 15 Partai politik yang telah mendaftarkan bacaleg-nya, sementara satu partai politik yakni Partai Garuda tidak memasukkan daftar bakal calegnya,” katanya.

Baca juga: Daftar Bakal Caleg, Demokrat Bawa Buah dan Kue ke KPU Palopo

Menurut Faisal, pihak KPU kota Palopo telah melakukan konfirmasi kepada pengurus Partai Garuda namun tidak ada tanggapan. 

“Sebelumnya kami melakukan konfirmasi dan mengingatkan kepada semua partai politik termasuk Partai Garuda untuk mendaftarkan bacaleg-nya, tetapi hingga batas waktu pendaftaran yang sudah ditentukan ternyata tidak ada,” ujarnya.

Jelang penutupan pendaftaran sejumlah partai baru mendaftarkan bakal calegnya, bahkan ada yang mendaftar 10 menit sebelum penutupan yakni PBB dan Partai Hanura.

Baca juga: Nasdem Pertama Setor Berkas Bakal Caleg di KPU Palopo, tetapi Dikembalikan

“Sejak pukul 21.00 Wita sejumlah parpol baru mendaftarkan bakal calegnya antara lain Partai Berkarya, PSI, PKS, PPP, PAN, PKPI,” jelasnya.

Semua parpol yang terdaftar sudah memasukkan dokumen dan memenuhi syarat pencalonan sesuai PKPU nomor 20 tahun 2018. 

Kompas TV Sejumlah warga menggelar unjuk rasa, menuntut Panitia Pengawas Pemilu Kota Palopo, Sulawesi Selatan, lebih berani menindak pelanggaran.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com