Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bermain di Muara Sungai, Mahasiswa Asal Surabaya Tewas Tenggelam

Kompas.com - 06/03/2018, 15:12 WIB
Andi Hartik,
Reni Susanti

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Rachmad Fauzy (26), seorang mahasiswa di salah satu perguruan tinggi swasta di Surabaya ditemukan tewas setelah terseret ombak di muara sungai Pantai Ungapan, Kabupaten Malang bagian selatan, Selasa (6/3/2018).

Kepala Bidang Logistik dan Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, Bagyo Setiyono mengatakan, korban bersama delapan orang temannya tiba di Pantai Ungapan sekitar pukul 8.00 WIB.

Tak lama kemudian, korban bersama tiga temannya bermain di muara sungai pantai tersebut. Naas, ombak tiba-tiba datang menyeret korban ke tengah sungai. Korban yang tidak mampu berenang akhirnya tenggelam hingga ditemukan tewas.

"Bermain di tepi sungai (muara) dan tiba-tiba ombak besar datang dari pantai dan terbawa ke tengah sungai bersama teman-temannya sejumlah tiga orang. Akirnya korban tenggelam karena terbawa arus," kata Bagyo.

(Baca juga : Terseret Ombak, Dua Remaja Australia Diselamatkan Pakai Drone )

Korban yang merupakan warga Waringin Kedurus 35 Kelurahan Sawunggaling, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya langsung dibawa ke Puskesmas Sitiarjo untuk penanganan lebih lanjut.

"Jenazah korban dibawa ke Puskesmas Sitiarjo untuk mendapatkan pemeriksaan," katanya.

Kompas TV 2 orang anak diduga terpleset saat bermain di kolam.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com