Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Overpass" Manahan Akan Dibangun, Pemkot Surakarta Siapkan Pengalihan Arus Lalin

Kompas.com - 03/03/2018, 16:09 WIB
Labib Zamani,
Erwin Hutapea

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Pembangunan overpass di perlintasan sebidang kereta api Manahan, Solo, Jawa Tengah, akan dimulai pada Senin (19/3/2018).

Dengan demikian, arus lalu lintas di sekitar lokasi pembangunan akan dialihkan mengingat kawasan itu akan ditutup total. Pengalihan arus lalin dimulai pada 12 Maret 2018 dan berlanjut hingga proyek pembangunan Overpass Manahan itu dikerjakan.

"Selama pembangunan Overpass Manahan akan kami tutup total arus lalin di sekitar lokasi pembangunan. Arus lalu lintas kami alihkan supaya tidak mengganggu pembangunan," kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Surakarta, Hari Prihatno, di Solo, Jawa Tengah, Sabtu (3/3/2018).

Ada sejumlah ruas jalan di Solo yang akan diberlakukan satu arah dan dua arah, di antaranya Jalan KS Tubun Manahan satu arah ke utara, Jalan Hasanudin satu arah (sepanjang Jalan Ciptomangunkusumo-Pasar Nongko), Jalan RM Said dua arah, Jalan Hasanudin satu arah (sepanjang Punggawan-Supomo 24 jam), dan Jalan Dr Radjiman sebelumnya satu arah ke barat diberlakukan dua arah.

Baca juga: Penambahan Lahan Overpass Hambat Konstruksi Tol Solo-Ngawi

Kemudian, kendaraan roda empat (mobil) atau lebih dari arah Jalan MT Haryono menuju Jalan Sam Ratulangi dialihkan ke Jalan Adi Sucipto. Kendaraan roda dua dari arah Pasar Nongko menuju simpang Purwosari dialihkan ke Jalan Dr Moewardi dan Jalan Hasanudin dua arah (mulai Hotel Agas hingga simpang tiga Jalan Dr Cipto).

Kabid Lalu Lintas Dishub Kota Surakarta Ari Wibowo menambahkan, untuk persiapan itu telah dipasang 22 rambu pendahulu penunjuk jalan (RPPJ) sebagai informasi pengalihan arus lalin pembangunan Overpass Manahan. Di samping itu, juga dipasang informasi sosialisasi rencana dua arah di Jalan Dr Radjiman sebanyak 11 rambu, dan di Jalan Slamet Riyadi enam rambu.

"Senin kami akan banyak menambah sosialisasi lain, baik rambu-rambu maupun sosialisasi leaflet, kepada pengguna jalan," jelas Ari.

Baca juga: Protes Pembangunan Tol Cinere-Serpong, Aktivis Ceburkan Diri ke Situ

Pemasangan rambu tersebut tidak hanya dilakukan di jalan kota, tetapi juga di pinggir batas Kota Solo. Tujuannya untuk memberikan informasi kepada masyarakat sehingga nantinya bisa mengetahui dan mencari jalan alternatif untuk menghindari macet.

"22 rambu ini banyak yang kami pasang di pinggir batas kota supaya masyarakat dan pengguna jalan itu mengetahui kalau ada pembangunan Overpass Manahan," ucap Ari.

Kompas TV Flyover atau jalan layang Cipinang Lontar di Jakarta Timur yang sudah rampung konstruksinya akan dioperasikan pada hari Selasa (27/2).
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com