Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Ridwan Kamil Sengaja Kontrak Rumah Selama Pilkada Jabar

Kompas.com - 19/01/2018, 11:07 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menyewa dua unit rumah di kawasan Jalan Cipaganti yang akan ditempati selama tahapan Pilkada Jawa Barat 2018.

Pria yang kerap disapa Emil ini sebetulnya memiliki rumah yang nyaman di daerah Cigadung, Bandung. Namun, dia menolak rumah pribadinya dijadikan tempat aktivitas politik selama Pilkada.

Istrinya, Atalia Praratya, mengatakan, sejak awal dia memamg berkomitmen untuk tidak beraktivitas politik di rumah pribadi karena rumahnya berada di kawasan komplek pemukiman warga.

"Kalau rumah botol (sebutan rumah pribadi Ridwan Kamil) itu sebetulnya lahannya kecil hanya karena desainnya saja tampak terlihat luas. Kang Emil dari awal tak ingin mencampuradukkan antara rumah pribadi dengan kegiatan politik. Sementara itu, wilayah lingkungan kami tak memungkinkan untuk banyak orang yang datang, lokasinya juga kurang strategis," ucap Atalia di Pendopo Kota Bandung, Jalan Dalemkaum, Jumat (19/1/2018).

(Baca juga : Ridwan Kamil: Saya Bersaksi, Pak OSO Tidak Minta Mahar)

"Kasihan warga, kasihan tetangga. Kalau ini (rumah baru) kan di jalan protokol, mungkin akses untuk teman-teman datang bisa lebih mudah," tambahnya.

Atalia mengaku, rumah barunya sudah mulai ditata. Menurut dia, rumah tersebut cukup nyaman ditinggali. Atalia merahasiakan uang yang harus dikeluarkan untuk menyewa dua unit rumah itu.

"(Harga sewa) Ada aja, masa harus detail begitu. Rumah ini milik seorang pengusaha. Luas rumahnya sekitar 500 meter persegi Sewanya rencananya delapan bulan," tuturnya.

Atalia mengaku kesulitan mencari rumah yang pas untuk dijadikan tempat tinggal barunya selama tahapan Pilkada. Selain harus mampu menampung banyak tamu, rumah tersebut juga harus mudah dijangkau.

"Susah sekali prosesnya lama. Sebelumnya, banyak sekali yang ditawarkan, Alhamdulilah dapat di sana dan dekat masjid lagi, yang menemukan kakak saya. Nanti dipisah, ada dua unit satu untuk keluarga, satu lagi untuk kegiatan relawan, posisinya rumahnya berhadapan," tuturnya.

 

Kompas TV Ridwan Kamil dan UU menjadi kandidat pertama yang mendaftar di Pilkada Provinsi Jawa Barat.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com