Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Berita Populer Nusantara: ABG Diperiksa karena Status Hina Polisi di Facebook hingga Viral Foto Belasan Hiu Mati di Mobil Pikap

Kompas.com - 21/07/2017, 07:53 WIB
Caroline Damanik

Penulis

KOMPAS.com - Lagi-lagi, status di Facebook membuat warga harus berurusan dengan hukum. Setelah seorang pria di Mamuju, Sulawesi Barat, diperiksa polisi karena status "marthabak telor", seorang pelajar SMA di Yogyakarta digiring karena diduga menghina polisi di Facebook.

Pelajar tersebut dibawa ke kantor polisi karena dinilai memaki polisi dengan menggunakan kata-kata yang tidak pantas.

(Baca juga: Mereka yang Sekolahnya Terkena Proyek Tol Semarang-Batang (2))

Sementara itu di Cilacap, Jawa Tengah, foto belasan ikan hiu mati yang diangkut oleh mobil pikap viral di media sosial. Bagaimana kejadian sebenarnya?

Berikut ini 5 berita terpopuler dari seantero Nusantara sepanjang hari kemarin:

 

 

1. ABG Ini Berurusan dengan Hukum karena Maki dan Hina Polisi di Facebook

Seorang remaja pelajar kelas 1 SMA di Yogyakarta harus berurusan dengan hukum gara-gara memaki dan menghina polisi di Facebook.

Tersangka berinisial MHB alias Ganjoel, warga Warungboto, Umbulharjo, Yogyakarta, diketahui mengumpat jajaran kepolisian dengan kata-kata yang tidak pantas.

Ganjoel menulis status penghinaan terhadap polisi pada 27 Juni pukul 00.05 WIB. Tulisan tersebut diketahui oleh tim Humas Polda DIY yang langsung menghubungi anak itu melalui messenger Facebook.

Baca selengkapnya di sini: ABG Ini Berurusan dengan Hukum karena Maki dan Hina Polisi di Facebook
Baca juga: Pria Ini Ditangkap Polisi gara-gara Tulis Status Marthabak Telor di Facebook

 

 

2. Pengacara Tunjukkan Video Dimas Kanjeng Datangkan Uang Tanpa Jubah

Persidangan kasus pembunuhan Dimas Kanjeng dengan agenda replik digelar di PN Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Kamis (20/7/2017).

Sebelum sidang dimulai, pengacara Dimas Kanjeng, M. Soleh, memamerkan video berisi Dimas Kanjeng mengeluarkan atau mengadakan uang dengan tangan kosong dan tanpa jubah.

Dalam video berdurasi sekitar lima menit tersebut, tampak Soleh dan Dimas Kanjeng di sebuah ruangan. Setelah Soleh menggeledah tubuh Kanjeng dan memastikan tidak ada apa-apa di tubuhnya selain baju batik dan celana, Kanjeng kemudian duduk di atas kursi tanpa mengenakan jubah.

Tak berapa lama, dari belakang punggungnya, Kanjeng mengeluarkan lembaran uang rupiah dan mata uang asing. Ratusan lembar dikeluarkan Kanjeng.

Baca selengkapnya di sini: Pengacara Tunjukkan Video Dimas Kanjeng Datangkan Uang Tanpa Jubah
Baca juga: Sidang Usai, Puluhan Pengikut Serbu Dimas Kanjeng Sambil Menangis

 

 

3. Viral, Foto Belasan Ikan Hiu Mati Diangkut Mobil Pikap di Cilacap

Publik Banyumas Raya dihebohkan oleh peredaran foto belasan ikan hiu mati yang diangkut oleh mobil pikap nomor polisi R 1821 RT di sebuah jalan protokol Cilacap, Jawa Tengah.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com