Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Ganjar tentang Tukang Becak yang Memperbaiki Jalan Rusak

Kompas.com - 09/03/2017, 06:40 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin

Penulis

GROBOGAN, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memuji keteguhan sikap Sudarto (43), yang sudah memperbaiki jalan berlubang selama lebih dari 19 tahun. Sudarto yang berprofesi tukang becak melakukan hal itu secara sukarela dan tanpa mengharap imbalan.

"Saya kira ada cuma ada Mbah Sadiyo di Sragen, tapi juga lainnya. Di Grobogan ada Pak Totok, dan saya apresiasi keinginan beliau," kata Ganjar, seusai berbincang dengan Sudarto, Rabu (8/3/2017) sore kemarin.

Sama halnya dengan Mbah Sadiyo, Ganjar juga menganggap kegiatan Sudarto sebagai bentuk kepedulian warga kepada daerahnya. Kepedulian itu terbentuk dengan rutinitasnya memperbaiki jalan berlubang yang ada di sekitar Kabupaten Grobogan.

Kegiatan yang dilakukan Sudarto pun dianggap sebagai kritik kepada Pemerintah, agar selalu bekerja keras memperbaiki infrastruktur di pedesaan.

"Ini kritik kepada Pemerintah. Saya kita Pemerintah, perlu pengamat jalan. Saya apresiasi, atas gerakan kesadaran, ini bagus," ucapnya.

"Sebenarnya ini tanggungan negara, tapi kalau negara tidak bisa cepat, keamanan harus dijamin, maka saya mengapresiasi orang seperti Totok ini," tambah pria 48 tahun ini.

Sudarto sendiri merupakan warga Desa Karangharjo, Kecamatan Pulokulon, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Dia seolah "menghibahkan" dirinya untuk menambal jalan berlubang sejak tahun 1999, atau sudah 19 tahun lalu.

Tukang becak ini menambal lubang jalan tanpa adanya paksaan serta tidak mengharapkan imbalan. Dia mengaku tak rela jika ada warga yang mengalami musibah akibat jalan rusak. Ketika dia melihat jalan rusak di sekitar rumahnya, dia bergegas untuk menambalnya.

"Tidak ada yang menyuruh. Hati saya tergerak sendiri, yang ada di pikiran saya bagaimana agar jalan bisa enak dilewati dan becak tidak rusak,” ujar Darto di sela menambal jalur berlubang di Purwodadi-Kuwu. 

Baca: Tukang Becak Ini Secara Sukarela Perbaiki Jalan Berlubang Selama 19 Tahun

Kompas TV Sejumlah jalur nasional yang berada di Trenggalek Jawa Timur mengalami rusak parah. Kedalaman lubang bervariasi antara sekitar 10 cm-20 cm dengan panjang hingga 300 meter. Sedikitnya 3 titik jalur nasional yang mengalami rusak parah, antara lain Jalan Raya Trenggalek-Tulungagung dan Jalan Raya Trenggalek-Pacitan. Kerusakan paling parah terjadi di jalur yang berada di Desa Ngetal.Lubang jalan sedalam 20 cm mengancam keselamatan warga. Kendaraan yang melintas harus ekstra hati-hati, satuan polisi lalu lintas Polres Trenggalek juga giat melakukan pengaturan di sejumlah titik. Kerusakan jalan diduga akibat curah hujan yang tinggi sehingga terjadi genangan air dan merusak lapisan aspal.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com