Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Tertimbun Longsor, Warga Seberangi Sungai untuk Pergi ke Kota

Kompas.com - 04/10/2016, 17:56 WIB
Masriadi

Penulis

ACEH UTARA, KOMPAS.com – Jalan di Desa Leubok Pusaka, Kecamatan Langkahan, Aceh Utara, tertimbun tanah longsor sejak dua hari terakhir.

Akibatnya, puluhan kepala keluarga yang hendak menuju pusat kecamatan terpaksa menyerangi sungai.

Kepala Desa Leubok Pusaka, Jaharuddin, Selasa (4/9/2016) menyebutkan, warga desa dan aparat keamanan di kecamatan itu telah berupaya membersihkan timbunan tanah di badan jalan.

“Sebagian jalan yang tertimbun longsor bisa kami bersihkan dengan gotong-royong. Namun, ini terlalu luas tertimbun, jadi sangat sulit dibersihkan dengan menggunakan cangkul dan alat seadanya,” terang Jaharuddin.

Dia menyebutkan, jarak antara desa itu ke pusat kecamatan sekitar 17 kilometer. Jalur longsor tersebut, sambung Jaharuddin, selama ini dilewati oleh 42 kepala keluarga (KK) dari Dusun Sarah Raja dan 37 KK dari Dusun Bina Baru, Desa Leubok Pusaka, Langkahan.

“Saya sudah laporkan ke camat kondisi ini. Kami berharap kepada pemerintah segera mengatasi longsor ini, dan warga mudah melewati jalan itu lagi. Jangan sampai harus melewati sungai baru bisa keluar dari desa,” ujarnya.

Camat Langkahan M Jamil menyatakan, pihaknya sudah melihat langsung kawasan longsor itu. Jalur tersebut memang tak bisa dilintasi lagi oleh mobil dan sepeda motor.

"Untuk menanganinya harus ada alat berat untuk membersihkan jalan tersebut. Karena secara manual tidak mungkin karena yang longsor perbukitan kemudian menutupi jalan,” terang Jamil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com