Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nama Kapolres Aceh Timur Dicatut untuk Minta Uang dan Data

Kompas.com - 11/04/2016, 21:03 WIB
Masriadi

Penulis

LHOKSEUMAWE, KOMPAS.com – Nama Kapolres Aceh Timur, AKBP Hendri Budiman dicatut orang tak dikenal untuk meminta data dan uang kepada masyarakat di kabupaten itu.

Modus yang dilakukan, yaitu dengan mengirimkan pesan singkat melalui layanan BlackBerry Messenger (BBM) atau pesan singkat, serta melalui telepon kepada sejumlah warga di Aceh Timur.

Kepada warga, pelaku meminta data, informasi, dan uang dengan alasan donasi untuk kegiatan di Mapolres Aceh Timur.

“Saya tegaskan itu tidak pernah ada. Jika pun kami membutuhkan data atau informasi dari instansi lain, kami akan menyurati secara resmi, bukan melalui pesan singkat begitu,” ujar Kapolres AKBP Hendri Budiman kepada Kompas.com, Senin (11/4/2016).

(Baca: Nama Risma Dicatut dalam Penipuan Bermodus Minta Sumbangan)

Ia lantas mengimbau masyarakat untuk tidak mudah percaya akan modus penipuan semacam itu.

Hendri menegaskah bahwa dia tidak pernah meminta uang untuk keperluan dinas atau keperluan pribadi kepada warga.

“Kami minta masyarakat maupun seluruh instansi untuk berhati-hati dan waspada, karena berbagai cara terus dilakukan oleh pihak-pihak yang ingin meraup keuntungan dengan menjual nama Kapolres Aceh Timur,” ujarnya.

Selain itu, Hendri mengajak masyarakat melaporkan aksi penipuan tersebut ke nomor telepon 082366662015.

“Silakan laporkan nomor-nomor yang mengaku Kapolres Aceh Timur itu. Kita akan tindak tegas pelaku penipuan tersebut,” ujar dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com