Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Sidang Vonis, Guru dan Teman Engeline Berdoa

Kompas.com - 29/02/2016, 10:29 WIB
Kontributor Denpasar, Sri Lestari

Penulis

DENPASAR, KOMPAS.com - Jelang sidang putusan perkara pembunuhan Engeline di PN Denpasar, Senin (29/2/2016), guru dan teman sekolah Engeline di SD Nomor 12 Sanur menggelar ritual doa bersama di halaman sekolah.

Persembahyangan bersama dipimpin oleh guru agama SD 12 Sanur Denpasar, Luh Sudarmini yang berjalan hikmat dan lancar.

"Semoga sidang diberi kelancaran. Semoga sidang dibenarkan, diberi jalan yang lancar,"kata Luh Sudarmini saat memandu persembahyangan.

Live streaming sidang putusan kasus pembunuhan Engeline: https://youtu.be/kDuoZmhSggU 


Sementara itu, teman Engeline bernama Cinta dari Kelas V, mengharapkan pelaku pembunuhan Engeline dihukum setimpal sesuai perbuatannya. Dan dia berdoa agar arwah Engeline diterima di sisi Tuhan dan tenang di sorga.

"Yang membunuh Engeline dihukum berat. Saya berdoa agar arwah Engeline tenang di sorga," kata Cinta.

Hari ini adalah jadwal sidang putusan bagi kedua terdakwa yaitu Agustay Handa May yang dituntut 12 tahun perkara  dan Margriet Christina Megawe dituntut seumur hidup.

Keyakinan jaksa  atas tuntutannya ini akan menjadi keputusan sangat mencemaskan bagi kedua terdakwa apakah divonis lebih ringan atau justru tambah berat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com