Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Teroris yang Tewas di Poso Pakai Pikap Curian

Kompas.com - 10/02/2016, 10:14 WIB
Kontributor Palu, Erna Dwi Lidiawati

Penulis

PALU, KOMPAS.com – Hingga pagi ini, identitas dua jenazah terduga teroris yang tewas dalam kontak tembak dengan aparat gabungan TNI-Polri Satgas Operasi Tinombala di Poso, Selasa (9/2/2016) kemarin, belum terungkap.

Namun demikian, berdasarkan penelusuran aparat, mobil pikap yang dibawa oleh para terduga teroris ini adalah mobil curian.

Kepala Operasi Satgas Tinombala, Kombes Leo Bona Lubis mengatakan, mobil curian itu milik salah seorang warga Poso berinisial S, yang setiap harinya digunakan mengangkut pasir.

“Kami sementara mendalami pemilik mobil berinisial S, apakah ada keterlibatannya dengan peristiwa kontak tembak kemarin. Berdasarkan laporan istri S, kemungkinan besar mobil itu dihadang di tempat pengangkutan pasir,” kata Leo Bona, Rabu (10/2/2016).

Terkait pemeriksaan awal, Leo Bona mengatakan, tim disaster victim identification (DVI), Rabu pagi ini, melakukan pemeriksaan awal terhadap dua jenazah terduga teroris tersebut. 

Baca: Baku Tembak Jarak Dekat di Poso, 1 Polisi Tewas Tertembak di Dagu

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com