Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebakaran Hutan di Mamuju Ancam Perumahan Warga

Kompas.com - 21/09/2015, 06:58 WIB
MAMUJU, KOMPAS.com - Kebakaran lahan dan hutan di Desa Takandengan Kecamatan Tapalang Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat mengancam pemukiman warga dan membuat sejumlah warga menjadi panik.

Pemantauan di Mamuju, Senin (21/9/2015), kawasan seluas satu hektare ludes dilalap api di pegunungan Desa Takandeang Kecamatan Tapalang Kabupaten Mamuju.

Kebakaran itu membuat panik warga sekitar karena tampak mulai menjalar mendekati pemukiman warga.

"Saat ini jarak api dan pemukiman warga hanya sekitar 100 meter warga khawatir kalau api terus menjalar dapat mengancam pemukiman warga," kata Zul salah seorang warga.

Ia mengatakan, warga tidak bisa memadamkan api yang terus menjalar apalagi saat ini sedang musim kemarau air sulit didapatkan.

Menurut dia, kebakaran tersebut belum diketahui penyebabnya namun sebagian warga mengatakan, kebakaran hutan terjadi karean sedang kemarau api mudah membakar hutan.

"Belum diketahui penyebabnya namun kebakaran yang terjadi ini akibat kemarau panjang selama tiga bulan terakhir," katanya.

Ia berharap agar pemerintah memberikan bantuan memadamkan api yang membakar hutan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com