Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hampir 12 Jam, Api di Medan Plaza Baru Bisa Dipadamkan

Kompas.com - 22/08/2015, 17:45 WIB
Kontributor Medan, Mei Leandha

Penulis

MEDAN, KOMPAS.com - Api yang menghanguskan gedung Medan Plaza akhirnya bisa dipadamkan sore ini sejak pemadaman dimulai dini hari tadi. Sekretaris Dinas Pencegah dan Pemadam Kebakaran Kota Medan Taor Siahaan mengatakan, proses pemadaman api memakan waktu hampir 12 jam.

"Hampir 12 jam kita terus berusaha memadamkan api. Tapi akhirnya berhasil juga memadamkannya," kata Taor, Sabtu (22/8/2015) sore.

Dia mengatakan, untuk menjangkau nyala api di lantai dua dan tiga pihaknya menggunakan hidrolik agar bisa menjangkau lokasi dari dekat.

"Sempat ada beberapa kali suara ledakan keras. Namun anggota yang berada di hidrolik tetap memadamkannya," ungkap Taor di lokasi kebakaran (baca juga: Ratusan Kali Ledakan Terdengar dari Kobaran Api di Medan Plaza )

Berdasarkan pantauan di lapangan, meskipun kobaran api telah padam, sejumlah armada pemadam kebakaran masih siaga di lokasi gedung Medan Plaza. Mobil ambulans juga masih disiagakan di lokasi.  

Hujan yang mengguyur walau sebentar juga membantu proses pemadaman. Arus lalu lintas di tiga jalan yang diblokade sudah mulai lancar kembali. Belum dipastikan adanya korban jiwa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com