Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reog Ponorogo Iringi Pendaftaran Pasangan Calon Wali Kota Samarinda

Kompas.com - 11/08/2015, 15:31 WIB
Kontributor Samarinda, Gusti Nara

Penulis

SAMARINDA, KOMPAS.com - Hari terakhir masa perpanjangan pendaftaran di KPU Samarinda, bakal calon wali kota dan wakil wali kota dari koalisi PDI Perjuangan dan Partai Hanura akhirnya mendaftar, Selasa (11/8/2015) sekitar pukul 13.00 Wita.

Mereka adalah Ahmad Mudiatnur yang merupakan Sekjen Hanura Samarinda dan Iswandi dari PDI Perjuangan. Kedua pasangan ini dikawal langsung oleh ketua DPC masing-masing.

Pasangan ini mendatangi Kantor KPU Samarinda menggunakan mobil mewah bersama Ketua DPC PDI P Samarinda, Siswadi. Sedangkan Ketua DPC Hanura, Saiful, sudah menunggu lebih dulu di Kantor KPU sejak pukul 14.00 Wita. Pendaftaran tersebut terbilang meriah. Ada puluhan kader PDI P yang datang serta iringan musik dan tari-tarian Reog Ponorogo.

“Kami mengawal kedua calon hebat kami, tari-tarian ini mengiringi pendaftaran Pak Ahmad dan Pak Iswandi adalah jagoan kami,” ujar Slamet, salah seorang pengiring musik Reog Ponorogo.

Komisioner KPU Samarinda Tri Wahyuni mengatakan, pendaftaran tersebut merupakan pendaftaran di hari terakhir. Pendaftaran akan ditutup pada pukul 16.00 Wita, sesuai jadwal peraturannya.

“Ini hari terakhir pendaftaran, nanti jam 4 sore ditutup,” ujarnya.

Sebelum pasangan bakal calon ini mendaftar, KPU Samarinda sempat diwarnai aksi unjuk rasa oleh beberapa mahasiswa. Mereka menuntut Samarinda harus mengikuti Pilkada serentak. Sebelumnya, sudah ada pasangan incumbent Syahari Jaang dan Nusyirwan Ismail yang mendaftar di KPU Samarinda. Karena pasangan tak punya lawan, akhirnya KPU Samarinda menambah waktu pendaftaran hingga hari ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com