Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Kantor DPRD Papua Barat, Merah Putih Berkibar Terbalik Selama 7 Jam

Kompas.com - 27/07/2015, 17:01 WIB

MANOKWARI, KOMPAS.com
 Bendera Merah Putih berkibar dengan posisi terbalik di Kantor DPRD Papua Barat, Senin (27/7/2015). Dari pukul 06.00 sampai pukul 13.00 WIT, tidak ada yang menyadari bahwa warna putih berada di bagian atas, sedangkan warna merah di bagian bawah.

Sekretaris DPRD Papua Barat Yunus Kondororit mengatakan, seorang anggota satuan pengamanan setempat diketahui keliru mengibarkan bendera Merah Putih.

Dia menjelaskan, pengibaran bendera Merah Putih secara terbalik menjadi putih merah itu bukan kesengajaan, melainkan murni karena kelalaian petugas yang diduga mengantuk karena piket jaga malam.

Yunus menyampaikan, setelah diketahui, bendera yang terbalik langsung diturunkan dan dinaikkan kembali oleh polisi yang berjaga di Kantor DPRD Papua Barat.

"Saya selaku pimpinan staf DPRD Papua Barat sudah melaporkan pengibaran bendera Merah Putih terbalik putih merah itu kepada Kepala Polres setempat. Itu bukan unsur kesengajaan, melainkan murni kelalaian," ujar Kondororit di Manokwari.

Secara terpisah, Kepala Polres Manokwari AKBP Johnny Isir mengaku akan menyelidiki hal itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com