Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keluarga Bocah Angeline Berdatangan ke Bali

Kompas.com - 19/05/2015, 14:04 WIB
Kontributor Denpasar, Sri Lestari

Penulis

DENPASAR, KOMPAS.com — Kabar tentang hilangnya Angeline, bocah perempuan berusia delapan tahun yang hilang sejak Sabtu, 16 Mei 2015, di Jalan Sedap Malam, Denpasar, mengundang perhatian sanak keluarganya. Mereka pun berdatangan dari luar Bali untuk mencari tahu tentang kabar itu.

Salah satunya Katy, yang pada Selasa (19/5/2015) ini tiba di Denpasar dari Balikpapan, Kalimantan Timur. Dia mengaku sebagai saudara sepupu Angeline. "Saya saudara sepupunya. Saya tidak tahu ceritanya. Kedatangan saya juga ingin cari tahu. Tolong dibantu ya biar cepat ketemu anaknya," kata Katy saat baru sampai di rumah Angeline.

Katy tidak sendirian. Dia ditemani saudara lainnya yang tidak mau memberikan keterangan. Sementara ibu angkat Angeline bernama Margareta juga tidak mau memberikan keterangan kepada media. Sebelumnya, Margareta sempat berkeberatan dengan pemberitaan salah satu media televisi yang menyorot beberapa sudut rumahnya. Dalam gambar itu muncul kesan kotor karena bangunan rumah dekat dengan kandang ayam.

Berdasarkan keterangan Kepala Polda Bali Irjen Ronny F Sompie, Angeline diadopsi oleh orang tua angkat (Margareta) sejak umur tiga hari. Margareta memiliki anak kandung dua orang, yaitu anak pertama bernama Ivon dan anak kedua tinggal di Amerika Serikat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com