Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selama Buron, Pembantai Satu Keluarga di Siantar Pindah-pindah

Kompas.com - 10/02/2015, 00:30 WIB
Kontributor Pematangsiantar, Tigor Munthe

Penulis

PEMATANGSIANTAR, KOMPAS.com - Budi Alamsyah (35), yang diyakini membantai Reza Sitorus, dan dua saudaranya hingga sekarat, Anggi Nasution dan Melly Sitorus, berpindah-pindah sebelum diciduk petugas Satreskrim Polres Pematangsiantar, Sumatera Utara.

Hal itu disampaikan Kapolres Pematangsiantar AKBP Slamet Lesiono pada jumpa pers di Mapolres Pematangsiantar, Senin (9/2/2015) siang.

"Sebelum ditangkap pelaku pindah-pindah, sejak kabur pernah di Tembilahan, Riau hingga di Banyuasin, Palembang," terangnya.

Budi kemudian diringkus Jumat (6/2/2015) sekitar pukul 9.00 WIB. Setelah penangkapan itu, petugas Polres Pematangsiantar, dipimpin Ipda Yuken Saragih, menjemput dan membawa pelaku ke Pematangsiantar, Minggu (8/2/2015) malam. Polisi ikut mengamankan sejumlah barang bukti, seperti handphone tiga unit diduga milik para korban, kayu, dan mata pisau sebagai alat yang digunakan untuk menghabisi Reza dan dua saudaranya.

"Sedangkan sepeda motor dan laptop milik para korban, belum bisa ditemukan karena sudah dijual pelaku di sebuah warung. Nanti akan kembali kita telusuri keberadaan barang bukti tersebut," jelas Kapolres.

Kendati demikian, kata Kapolres, pihaknya sudah bisa melakukan penyidikan dengan barang bukti yang ada untuk kemudian sesegara mungkin dilimpahkan ke kejaksaan. Pelaku dijerat Pasal 365 KUHP yakni pencurian dengan kekerasan.

"Tidak tertutup kemungkinan pelaku dijerat pembunuhan berencana. Karena sebelumnya sudah ada dendam pelaku terhadap para korban," timpali Kapolres.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com