Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kirab Kampanye Damai, Kusir Andong Dapat Berkah

Kompas.com - 16/03/2014, 03:02 WIB
Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.Com - Kampanye damai yang digelar secara menyeluruh di DI Yogyakarta termasuk di Kabupaten Bantul menjadi berkah bagi puluhan kusir andong. Sebab, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantul menyewa 30 kusir andong untuk berkeliling di wilayah Bantul.

"Di sewa KPU Rp 300.000. Dibayar setelah kampanye damai selesai," kata Krisno salah satu kusir andong warga Desa Potorono, Kecamatan Banguntapan, Sabtu (15/03/2014).

Krisno mengungkapkan, uang sewa sebesar Rp 300.000 cukup lumayan dibandingkan hari biasanya ketika harus mangkal di jalan Malioboro. Sebab belum tentu dalam sehari dia bisa mendapatkan uang sebesar itu.

"Meski hari sabtu banyak wisatawan, tapi belum tentu penghasilan bisa sampai Rp 300.000," tambah Krisno.

Dia menuturkan dari 30 andong yang disewa Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bantul untuk kampanye simpatik. Hampir semua andong berasal dari desa Potorono Bantul.  "Berkeliling kota Bantul, jaraknya sekitar 4 kilometer," tambah Krisno.

Sementara itu, pada Sabtu (15/03/2014) sore 12 partai politik peserta pemilu mengikuti deklarasi kampanye damai yang digelar oleh KPU DIY di alun-alun utara keraton Ngayogyokarto Hadiningrat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com