Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Twitter, Wali Kota Bandung Ditanya Beda "Park Ranger" dan "Power Ranger"

Kompas.com - 07/02/2014, 04:40 WIB
Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com — Bandung meluncurkan program kebersihan menggunakan nama unik "Park Ranger".

Ternyata, pilihan nama ini mengundang pertanyaan warga yang disampaikan lewat akun Twitter Wali Kota Bandung Ridwan Kamil.

Pengguna Twitter dengan akun @Tesarrr, misalnya, bertanya ke Ridwan lewat akun @ridwankamil tentang beda "Park Ranger" dengan "Power Ranger".

Sebelumnya, Ridwan memang sempat menulis di lini masanya menggunakan bahasa Inggris, "Park Ranger not Power Ranger".

Menjawab pertanyaan pemilik akun @Tesarrr tersebut, Ridwan menulis dalam bahasa Inggris lagi, "BDG Park Ranger will never wear tight pink uniform like Power Ranger."

Dalam linimasa Ridwan, soal Bandung Park Ranger ini sebenarnya sudah dijelaskan. Lewat Twitter, Ridwan mengatakan pada Kamis (6/2/2014) bahwa Bandung memiliki 60 "Park Rangers".

Tugas mereka, papar Ridwan, adalah membersihkan taman setiap pagi dan petang. Di akhir kicauannya, Ridwan menulis soal tugas petugas kebersihan taman ini, "PLEASE help by not littering our park."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com