Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Utamakan Tugas, Penjaga Palang KA Rela Tak Lebaran

Kompas.com - 06/08/2013, 19:26 WIB
Kontributor Surakarta, M Wismabrata

Penulis

SOLO, KOMPAS.com — Lebaran memang menjadi waktu yang dinantikan banyak orang untuk berkumpul dengan sanak saudara dan keluarga. Namun, untuk orang-orang dengan profesi tertentu, ber-Lebaran bersama keluarga tercinta bukan merupakan pilihan karena adanya panggilan tugas.

Salah satunya adalah Afif Ataqwan (28), yang bekerja sebagai penjaga palang pintu kereta api 112 di perlintasan kereta api Petoran, Jebres, Solo.

Saat ditemui Selasa (6/8/2013), Afif tampak sibuk di posnya dengan sesekali mengangkat telepon yang memberitahukan kereta akan melintas.

Afif, yang berasal dari Purworejo, Jawa Tengah, mengaku ingin mudik ke kampung halamannya saat Lebaran nanti, namun mengingat tanggung jawabnya, Afif rela merayakan Lebaran di pos. "Kebetulan, saat Lebaran nanti saya bertugas, kalau ingin berkumpul dengan keluarga sih ingin. Namun, tugas saya menyangkut keselamatan masyarakat umum. Jadi, saya tidak akan ber-Lebaran dengan keluarga," kata Afif.

Tugas Afif saat arus mudik pun bertambah. Jumlah kereta api yang beroperasi di arus mudik membuatnya harus konsentrasi penuh atas jadwal baru yang dikeluarkan oleh PT KAI. Kelengahan sedikit saja bisa berakibat fatal.

"Pekerjaan saya membutuhkan ketahanan fisik dan konsentrasi karena kalau lengah atau teledor, akibatnya fatal," kata Afif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com