Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Isi Sabda Dalem Pertama Paku Alam X

Kompas.com - 07/01/2016, 11:05 WIB
Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Setelah dinobatkan, Kamis (7/1/2016), Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya Paku Alam X dalam Sabda Dalem menyampaikan bahwa Kadipaten Pakualaman akan dijadikan tolak ukur untuk memahami perkembangan dan perubahan kebudayaan.

Dia mengatakan, peran sebagai Paku Alam merupakan tugas yang berat karena melanjutkan kewajiban leluhur Mataram sebagai pengemban kebudayaan.

"Sebagai orang yang mendapat amanat, jujur saya sampaikan bahwa kewajiban yang saya laksanakan adalah tugas yang berat. Sebab, melanjutkan kewajiban leluhur Mataram sebagai pengemban kebudayaan," ucapnya.

Paku Alam X menyampaikan bahwa kata kebudayaan memiliki banyak makna. Oleh karena itu, dia membatasi makna kebudayaan sebagai praktik intelektual yang berkaitan dengan kegiatan pemerintahan dan artistik secara konkret.

"Dalam pandangan saya, kebudayaan tidak hanya identik dengan manifestasi berkesenian belaka," tegasnya.

Menurut dia, tradisi di Kadipaten Pakualaman sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari Kasultanan Yogyakarta akan dijadikan tolak ukur untuk memahami perkembangan dan perubahan kebudayaan yang terjadi sedemikian cepat sehingga tidak lepas dari akarnya.

"Untuk menjalankan tugas itu saya mengharapkan peran serta warga Yogyakarta dan keluarga besar Pakualaman," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com