Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terduga Teroris dari Jaringan Noordin M Top Ditangkap di Purworejo

Kompas.com - 16/09/2014, 15:39 WIB

SEMARANG, KOMPAS.com - Tim Densus 88 Mabes Polri bersama personel dari Polres Purworejo menangkap seorang terduga teroris bernama Arif Suharto di kediamannya di Pangenrejo, Purworejo, Selasa (16/9/2014) dini hari pukul 04.00.

Dari informasi yang dihimpun, Arif Suharto (42) merupakan daftar pencarian orang (DPO) lama yang terlibat jaringan Noordin M Top.

"Itu DPO lama, jaringannya Nurdin M Top," ujar Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Liliek Darmanto, kepada Tribun Jateng, Selasa (16/9) siang.

Liliek mengatakan, Arif merupakan seorang pedagang susu kedelai di daerahnya. Dari rumah Arif, Densus 88 menyita barang bukti berupa sebuah handphone dan satu unit laptop.

"Sekarang sudah diterbangkan ke Mabes Polri melalui Yogyakarta," katanya.

Sementara itu, Kapolres Purworejo, AKBP Roma Hutajulu, mengatakan, pihaknya ikut membantu penyergapan yang dilakukan oleh tim Densus 88 Anti Teror Mabes Polri.

"Yang nangkap dari Densus dibantu personil dari Polres Purworejo," kata Roma.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com