Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibu yang Buang Bayinya di Tempat Sampah Ditangkap, Terungkap berkat Noda Darah di Dekat WC

Kompas.com - 03/07/2024, 11:35 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

BANJARMASIN, KOMPAS.com - Teka-teki pelaku pembuangan bayi di Banjarmasin Barat, Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel), akhirnya terungkap. Pelakunya adalah wanita berinisial HN (21), warga Kompleks Mutiara, Keluarga Telaga Biru, Banjarmasin Barat.

HN sebelumnya membuang bayinya di atas tumpukan sampah dan ditemukan warga pada Minggu (30/6/2024).

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Banjarmasin AKP Eru Alsepa mengatakan, pengungkapan kasus pembunuhan bayi ini setelah pihaknya melakukan penyelidikan yang mengarah kepada HN.

Baca juga: Bayi Baru Lahir Ditemukan di Atas Tumpukan Sampah

Tak jauh dari temuan bayi, petugas mencurigai sebuah rumah yang memiliki jendela belakang. Rumah itu kemudian didatangi petugas untuk pemeriksaan.

"Saat dilakukan pengecekan di rumah HN petugas mendapat noda darah di dekat WC dan juga ditemukan potongan tali pusar," ujar Eru dalam keterangannya yang diterima, Rabu (3/7/2024).

Selain bukti tersebut, petugas juga menemukan telepon genggam yang berisi foto-foto HN saat hamil. Dengan berbagai bukti tersebut, petugas langsung bergerak menangkap HN ditempat kerjanya.

"Petugas melakukan pengecekan HP penghuni rumah tersebut dan didapati foto-foto yang menjadi petunjuk terkait HN yang sedang hamil," ungkap Eru.

Saat ditangkap, HN mengakui perbuatannya membuang bayinya karena malu hasil hubungan di luar nikah. HN mengakui bayi tersebut merupakan hasil hubungan dengan kekasihnya.

"Motifnya pelaku hamil dengan pacarnya, tapi pacarnya tidak diberitahukan bahwa HN hamil. Akibat merasa malu hingga melakukan tindakan tersebut," pungkas Eru

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, HN akan dikenakan Pasal 77B Jo 76B Undang-Undang Perlindungan Anak dan atau Pasal 306 ayat (1) sub 305 KUHP Jo Pasal 307 sub 308 KUHP dengan ancaman pidana 7 tahun penjara.

Sebelumnya diberitakan, warga Kelurahan Telaga Biru, Banjarmasin Barat, Banjarmasin, Kalsel, dihebohkan temuan bayi dalam kondisi hidup pada Minggu (30/6/2024).

Bayi berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan di atas tumpukan sampah tanpa sehelai kain pun. Warga kemudian mengevakuasi bayi tersebut dan melaporkan ke pihak kepolisian. Bayi malang itu kini dalam penanganan medis di rumah sakit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Rumah Ulin Arya di Samarinda: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Rumah Ulin Arya di Samarinda: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Penagih Utang di Sumbar Ditemukan Tinggal Tulang Belulang, Diduga Dibakar Hidup-hidup

Penagih Utang di Sumbar Ditemukan Tinggal Tulang Belulang, Diduga Dibakar Hidup-hidup

Regional
KPU Kota Serang Buka Kotak Suara Buntut 20 Dokumen C Hasil Hilang

KPU Kota Serang Buka Kotak Suara Buntut 20 Dokumen C Hasil Hilang

Regional
Festival Bunga dan Buah di Berastagi Ditargetkan Dihadiri 80.000 Pengunjung

Festival Bunga dan Buah di Berastagi Ditargetkan Dihadiri 80.000 Pengunjung

Regional
Gadai Mobil Rental, Anggota DPRD Bandar Lampung Dilaporkan ke Polisi

Gadai Mobil Rental, Anggota DPRD Bandar Lampung Dilaporkan ke Polisi

Regional
Kasus Bidan Aniaya Nenek Penjual Telur di Lampung Diselidiki Polisi

Kasus Bidan Aniaya Nenek Penjual Telur di Lampung Diselidiki Polisi

Regional
Protes PPDB, Puluhan Orangtua Siswa Datangi Disdik Manokwari

Protes PPDB, Puluhan Orangtua Siswa Datangi Disdik Manokwari

Regional
Golkar Bidik Wakil Wali Kota pada Pilkada Semarang

Golkar Bidik Wakil Wali Kota pada Pilkada Semarang

Regional
Menginap di Desa Wisata Bangowan, Bupati Blora Bahas Promosi Desa dengan Admin Media Sosial

Menginap di Desa Wisata Bangowan, Bupati Blora Bahas Promosi Desa dengan Admin Media Sosial

Regional
Pilkada Kabupaten Magelang, Gerindra Ingin Usung Kadernya Jadi Bakal Cawabup

Pilkada Kabupaten Magelang, Gerindra Ingin Usung Kadernya Jadi Bakal Cawabup

Regional
Foto Prabowo-Gibran Mulai Dijual Bebas di Semarang Meski Belum Dilantik

Foto Prabowo-Gibran Mulai Dijual Bebas di Semarang Meski Belum Dilantik

Regional
Jateng Kirim Dua Calon Paskibraka Nasional 2024, Dua Lainnya Jadi Cadangan

Jateng Kirim Dua Calon Paskibraka Nasional 2024, Dua Lainnya Jadi Cadangan

Regional
Bertemu Jokowi, Projo Sulsel Sebut Siap Menangkan Danny Pomanto pada Pilkada Sulsel

Bertemu Jokowi, Projo Sulsel Sebut Siap Menangkan Danny Pomanto pada Pilkada Sulsel

Regional
Cerita Aco Terombang-ambing Sambil Peluk Anaknya di Perairan Labuan Bajo, Bertahan dengan Boks Ikan

Cerita Aco Terombang-ambing Sambil Peluk Anaknya di Perairan Labuan Bajo, Bertahan dengan Boks Ikan

Regional
Bupati Merauke Romanus Mbaraka Serahkan SK PPPK bagi 443 Tenaga Fungsional Guru dan Kesehatan

Bupati Merauke Romanus Mbaraka Serahkan SK PPPK bagi 443 Tenaga Fungsional Guru dan Kesehatan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com